Mayat Laki-laki Ditemukan Penuh Luka Tergeletak di Gorong-gorong
Follow IDN Times untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Bandung, IDN Times - Mayat seorang laki-laki ditemukan warga tergelatak di Jalan Terusan Buahbatu, Kota Bandung, dekat RS Mayapada pada Jumat (12/7/2024) sekitar pukul 08.00 WIB. Dari informasi yang diterima, mayat itu ditemukan di area gorong-gorong.
Kapolsek Bandung Kidul, Kompol Sulardjo mengatakan, dari informasi sementara yang diterimanya, mayat tersebut sudah dibawa ke RS Sartika Asih guna pemeriksaan lebih lanjut.
"(Mayat) dibawa ke sana (RS Sartika Asih) untuk pemeriksaan lebih lanjut," kata Sulardjo.
1. Ada lubang di punggung dan pinggang
Dia menambahkan, berdasarkan penglihatan mata, mayat laki-laki itu sudah dipenuhi luka bolong-bolong ketika ditemukan. Luka bolong-bolong itu terletak di pinggang bagian belakang.
"Kalau penglihatan mata telanjang, kami bukan ahlinya, ada luka bolong-bolong gitu. Di belakang, pinggang, luka-lukanya," kata dia menambahkan.
2. Lakukan pemeriksaan penyebab kematian korban
Sulardjo meyebut dirinya belum bisa menjelaskan lebih lanjut terkait penemuan mayat laki-laki di sekitar RS Mayapada itu. Sebab, tim INAFIS sedang melakukan pemeriksaan terhadap mayat itu.
"Untuk sementara itu dulu ya. Saya belum bisa ngomong panjang lebar karena belum tahu persis datanya. Nanti khawatir tidak sesuai dengan data," ucapnya.
3. Ada bercak darah di sekitar parit
Seorang warga yang menemukan jenazah pertama kali, Usman, menuturkan saat itu dia tengah membersihkan roda untuk lapak berjualan. Ia melihat bercak darah di sekitar lokasi berjualan mengarah ke parit. Saat hendak menutupi bercak darah dengan pasir, ia melihat mayat seorang pria.
"Saya biasa beres-beres roda, lalu lihat darah lalu inisiatif nyari pasir untuk nutup darah pas lihat ada mayat," ujar Usman, Jumat (12/7/2024).
Ia mengira bercak darah yang berceceran di tanah berasal dari hewan. Namun, saat mencoba turun ke parit melihat jasad seorang laki-laki tanpa identitas yang diperkirakan berusia 25 tahun. "Gak pakai baju, cuma celana panjang ada sepatu," ucap dia.
Saat melihat korban, ia melihat terdapat luka tusukan di perut dan bekas sayatan di leher. Usman mengaku langsung melaporkan itu ke kepolisian. "Yang jelas ada tusukan di perut, pisau kayanya. Sayatan di leher," kata dia.
Ia mengaku tidak mengenal pria yang ditemukan tak bernyawa di parit tersebut. Usman pun mengatakan penemuan mayat baru pertama kali terjadi.
Baca Juga: Hotman Paris: Pegi Belum Bebas, Masih Berpeluang Tersangka dan Ditahan