Budaya Nobeng Lauk Kembali Dilestarikan di Tasikmlaya

Nobeng Lauk juga memperat silahturahmi antar masyarakat

Bandung, IDN Times - Ngobeng Lauk jadi momentum mempererat pelestarian budaya di Jawa Barat. Ketiatan ini turut dilakukan oleh Sukarelawan Ganjar Pranowo yang terhimpun dalam Ganjar Sejati di Kelurahan Sukamanah, Kecamatan Cipedes, Kota Tasikmalaya, Minggu 17 September 2023.

Ngobeng Lauk sendiri merupakan kegiatan menangkap ikan tanpa alat atau menggunakan tangan kosong. Kegiatan itu biasanya dilaksanakan di momentum tertentu dan hari besar negara maupun keagamaan.

1. Ngobeng Lauk pererat silahturahmi antar usia

Budaya Nobeng Lauk Kembali Dilestarikan di Tasikmlaya(Istimewa)

Koordinator Daerah (Korda) Ganjar Sejati Kota Tasikmalaya, Mahasin Mukhlas Muhtarom mengatakan, kegiatan Ngobeng Lauk sudah menjadi tradisi masyarakat Tasikmalaya untuk memperat tali silahturahmi sekaligus melestarikan kebudayaan.

"Karena di sini kebiasaannya seperti itu (Ngobeng Lauk) jadi untuk mempererat hubungan antara orangtua, remaja, berikut juga orang-orang sekitar," kata Mahasin pada Senin (18/9/2023).

2. Masyarakat turut terhibur oleh kegiatan ini

Budaya Nobeng Lauk Kembali Dilestarikan di Tasikmlaya(Istimewa)

Ngobeng Lauk yang diinisiasi oleh Ganjar Sejati ini mendapat respons yang luar biasa dari masyarakat setempat. Hal itu terlihat dari peserta yang berasal dari kalangan muda hingga bapak-bapak yang mengikuti Ngobeng Lauk.

Para peserta berlomba-lomba untuk menangkap ikan lele dan mujair dengan total 50 kilogram yang sudah disebar di dalam kolam berukuran 10 meter persegi.

Dia mengklaim, acara Ngobeng Lauk ini mendapatkan respons positif dari warga setempat. Sebab, mereka mendapatkan hiburan dari Ganjar Sejati dari kegiatan Ngobeng Lauk

"Masyarakat mendapatkan hiburan dan mendapatkan kesenenangan dari acara ini," ujarnya.

3. Berharap kegiatan ini semakin mengenal Ganjar Pranowo

Budaya Nobeng Lauk Kembali Dilestarikan di Tasikmlaya(Istimewa)

Mahasin menambahkan, Ganjar Sejati sengaja menggelar kegiatan Ngobeng Laut untuk menyosialisasikan Ganjar Pranowo sebagai calon presiden (Capres) 2024. Sehingga, sosok Ganjar Pranowo semakin dikenal oleh masyarakat luas terutama di Tasikmalaya.

"Harapannya biar warga makin mengenal dekat Bapak Ganjar Pranowo terutama di Kota Tasikmalaya," kata dia.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Dipastikan Hadir dalam Kuliah Kebangsaan FISIP UI Besok

Baca Juga: Sandiaga Uno Ungkap Kabar Baik Soal Cawapres Ganjar Pranowo

Topik:

  • Galih Persiana

Berita Terkini Lainnya