Sebuah Tabung Gas Pedagang Meledak aat Wisuda Siswa TK di Bandung

Sejumlah guru dan siswa dan korban

Bandung, IDN Times - Sebuah tabung gas yang digunakan pedagang makanan meledak di area Sport Jabar, Arcamanik, Kota Bandung. Ledakan itu terjadi saat kegiatan wisuda Taman Kanak-Kanak (TK) Al-Quran pada Selasa (6/6/2023) sekitar pukul 10.00 WIB. Akibatnya, tiga anak-anak dan dua tenaga pengajar mengalami luka bakar.

"Semuanya total lima, tiga anak TK laki-laki semua dan dua guru pendamping," kata salah seorang petugas PMI Kota Bandung, Nia Kurniati, di lokasi kejadian.

1. Satu anak mendapat luka parah di bagian leher dan punggung

Sebuah Tabung Gas Pedagang Meledak aat Wisuda Siswa TK di BandungDokumen IDN Times

Anak-anak yang menjadi korban masih berusia sekitar 6 tahun. Menurut Nia, ada seorang anak yang mengalami luka bakar cukup parah pada bagian leher, sekitaran dada, dan punggung. Anak tersebut diduga berada di dekat tabung gas yang meledak.

Karena kondisinya yang parah, anak tersebut dibawa ke rumah sakit Santo Yusup untuk mendapat penanganan lebih lanjut dari petugas medis.

"Luka berat hanya satu orang. Posisinya berdekatan kemungkinan dia berhadapan," ucap dia.

2. Guru yang membawa murid kena ledakan di wajah dan tangan

Sebuah Tabung Gas Pedagang Meledak aat Wisuda Siswa TK di BandungIlustrasi (IDN Times/Arief Rahmat)

Sementara itu, dua anak lainnya hanya mengalami luka di bagan rambut dan wajah karena terkena paparan dari panas. Lalu, dua tenaga pengajar mengalami luka bakar pada bagian wajah dan tangan.

"Guru di wajah sama tangan," ujar dia.

3. Pedagang bersikap kooperatif dalam kasus ini

Sebuah Tabung Gas Pedagang Meledak aat Wisuda Siswa TK di BandungIlustrasi. (Pixabay.com/OpenClipart-Vectors)

Terpisah, Kapolsek Arcamanik, Kompol Adi Surjanto, memastikan penjual sosis yang tabung gasnya meledak bersikap kooperatif dan bertanggung jawab atas kejadian yang menimpa para korban.

"Pemilik tukang sosis bertanggung jawab," kata dia.

Baca Juga: Detik-detik Helikopter Jatuh di Bandung: Terdengar Suara Ledakan 

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya