Pemprov Jabar Dapat Hibah Lahan Dua Hektare Untuk Bangun Rumah Sakit

Perusahaan swasta diharapkan ikut bantu pembangunan

Majalengka, IDN Times - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat (Jabar) mendapat hibah dua hektare lahan di dekat Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati untuk dibangun rumah sakit. Lahan ini didapat dari PT Metropolitan Land (Metland) yang tengah membangun hotel di kawasan yang berdekatan.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengatakan, hibah lahan yang dilakukan perusahaan swasta merupakan iktikad baik dari pihak swasta untuk bersama-sama membangun fasilitas kesehatan yang baik untuk masyarakat Majalengka khususnya yang berada di sekitar BIJB Kertajati. Ini juga menjadi titik awal dalam membangun kawasan ekonomi Rebana yang selama ini digaungkan. Sebab kawasan ini akan dibangun tidak hanya dari segi industri tapi juga berkonsep futuristik.

"Optimisme itu kita mulai hari ini. Kalau perusahaan ini bisa kenapa yang lain tidak (membangun fasilitas lain)," ujar Ridwan kamil dalam Groundbreaking Hotel Horison, Rabu (11/9).

1. Pembangunan rumah sakit diharap rampung dalam tiga tahun

Pemprov Jabar Dapat Hibah Lahan Dua Hektare Untuk Bangun Rumah SakitANTARA FOTO/Oky Lukmansyah

Setelah lahan ini ada, pemerintah Kabupaten Majalengka akan berkoordinasi dengan Pemprov Jabar untuk mencari pendanaan lain guna membangun fasilitas rumah sakit. Sebab porsi pendanaan bisa saja dilakukan dari pemerintah daerah tingkat II sampai tingkat nasional.

"Ya hitung-hitungan kami kalau bisa dalam beberapa tahun ke depan bisa selesai pembangunannya," ujar Ridwan.

Dia pun cukup senang dan berharap ada perusahaan-perusahaan lain yang ingin terjun seperti PT Metland dalam memberikan lahan ketika membangun sebuah usaha. Lahan itu tidak harus besar dan dibangun rumah sakit kembali, tapi bisa untuk membangun fasilitas masyarakat lainnya seperti tempat untuk anak muda atau pusat budaya.

2. Majalengka akan menjadi salah satu pusat perekonomian baru

Pemprov Jabar Dapat Hibah Lahan Dua Hektare Untuk Bangun Rumah SakitIDN Times/Andra Adyatama

Di sisi lain, Emil, sapaan akrabnya, menuturkan, setelah adanya BIJB Kertajati maka Kabupaten Majalengka akan menjadi salah satu daerah perekonomian baru. Dengan adanya kawasan Rebana maka pertumbuhan industri, bisnis, dan kegiatan masyarakat di daerah ini bakal lebih aktif.

Saat ini sejumlah investor sudah melirik dan ingin menanamkan modalnya di daerah ini. Namun, Pemprov Jabar masih menahan agar mereka tidak melakukan pembangunan karena desain secara utuh masih dibuat. Dalam desain ini Pemprov Jabar tidak hanya sekadar membuat kawasan Rebana menjadi daerah industri tapi juga membangun kawasan yang ramah masyarakat.

"Kami tidak ingin mengulang kawasan industri yang tidak humanis, tidak ada orang jalan kaki, tidak ada alun-alun kota dan hanya menjadi kumpulan pabrik dengan besi-besi menjulang," paparnya.

3. Kehadiran hotel di Kertajati baik dalam menunjang keberadaan BIJB

Pemprov Jabar Dapat Hibah Lahan Dua Hektare Untuk Bangun Rumah SakitIDN Times/Muhammad Rahmat Arief

Terkait dengan pembangunan hotel Horison Ultima, Emil menyebut fasilitas seperti ini memang bisa kemajuan bagi Majalengka. Apalagi, sektor pariwisata Majalengka sedang berkembang. Hal itu membuat Majalengka menjadi salah satu destinasi wisatawan yang datang ke Jabar. Dia pun meminta agar Metland memprioritaskan warga lokal untuk bekerja di hotelnya.

"Saya yakin pembangunan hotel ini akan membawa kemajuan luar biasa. Dan saya minta prioritaskan warga lokal (pekerjanya)," ucapnya.

Sementara itu, Bupati Majalengka Karna Sobahi menyambut baik pembangunan Hotel Horison Ultima Kertajati. Menurut dia, hotel tersebut tidak hanya menjadi infrastruktur pendukung kawasan sekitar Bandara Kertajati, tetapi juga sarana pendukung pariwisata di Majalengka.

Apalagi, kata Karna, saat ini Majalengka tengah sibuk menerima kedatangan para investor yang ingin menanamkan modalnya di Majalengka. "Kami berkomitmen bagaimana investor merasa aman, nyaman, dan sejuk melaksanakan investasinya," ucapnya.

4. Hotel ini akan membangun 200 kamar

Pemprov Jabar Dapat Hibah Lahan Dua Hektare Untuk Bangun Rumah SakitIDN Times/Debbie Sutrisno

Presiden Direktur PT Metropolitan Land Tbk Thomas J Angfendy, mengatakan, setelah mendapat izin dari Pemprov Jabar untuk membangun hotel pihaknya langsung bergegas mempersiapkan semua kebutuhan. Dengan luas lahan sekitar satu hektare hotel ini akan menyediakan 200 kamar dengan kelas bintang empat.

Tak hanya dijadikan tempat menginap, di dekat hotel ini juga akan ada kawasan untuk berjualan yang nantinya bisa digunakan pebisnis sekitar guna menjajakan produk lokal.

"Kami harap hotel ini bisa bermanfaat sebagai penunjang BIJB Kertajati," ujarnya

Topik:

  • Galih Persiana

Berita Terkini Lainnya