Mengenal Inferin, Obat Herbal untuk Diabetes

Inferin jadi salah satu solusi obat herbal yang lebih ramah

Bandung, IDN Times – Penyakit diabetes merupakan musuh seluruh negara di dunia, karena pengidapnya yang terus bertambah. Sulitnya menekan angka penderita diabetes dipengaruhi oleh berbagai hal, di antaranya pola makan masyarakat dunia.

Pada 2021, International Diabetes Federation (IDF) mencatat 537 juta orang dewasa (umur 20 - 79 tahun) atau satu dari sepuluh orang hidup dengan diabetes di seluruh dunia. Diabetes juga menyebabkan 6,7 juta kematian atau satu kematian tiap lima detik.

China menjadi negara dengan jumlah orang dewsa pengidap diabetes terbesar di dunia. Sebanyak 140,87 juta penduduk Tiongkok hidup dengan diabetes pada 2021. Sementara Indonesia berada di posisi kelima dengan jumlah pengidap diabetes sebanyak 19,47 juta jiwa. Dengan jumlah penduduk sebesar 179,72 juta, ini berarti prevalensi diabetes di Indonesia sebesar 10,6 persen.

IDF mencatatat empat dari lima orang pengidap diabetes (81 persen) tinggal di negara berpendapatan rendah dan menengah. Ini juga yang membuat IDF memperkirakan masih ada 44 persen orang dewasa pengidap diabetes yang belum didiagnosis.

Berbagai data tersebut menjadi salah satu landasan bagi Eigen Naturindo, perusahaan rintisan khusus industri produk herbal di Jawa Barat, dalam mengenalkan produk terbaru mereka bernama Inferin sebagai upaya untuk mengatasi meningkatnya kasus diabetes di Indonesia.

Produk ini memiliki kandungan yang dapat membantu memperbaiki sel beta pankreas yang berperan penting dalam menghasilkan hormon insulin yang diperlukan oleh penderita diabetes.

1. Inferin jadi hasil dari penilitian intensif Eigen Naturindo

Mengenal Inferin, Obat Herbal untuk DiabetesMengenal Inferin, Obat Herbal untuk Diabetes (IDN Times/istimewa)

Diabetes sendiri adalah salah satu masalah kesehatan yang semakin mengkhawatirkan di Indonesia. Menurut dr. Roy Pramono Adhie, CEO PT. Eigen Naturindo, peningkatan kasus diabetes yang signifikan di Indonesia merupakan kondisi yang memerlukan penanganan serius.

“Kami merasa perlu untuk berkontribusi dalam mengatasi masalah ini. Inferin adalah hasil dari penelitian intensif kami untuk menciptakan produk herbal inovatif yang dapat membantu penderita diabetes dalam mengelola kondisi mereka,” kata Roy, dalam siaran pers yang diterima IDN Times, Selasa (10/10/2023).’

Lantas, apa kandungan Inferin sebenarnya?

2. Kendungan Inferin yang diklaim efektif

Mengenal Inferin, Obat Herbal untuk Diabetespixabay.com

Inferin mengandung magniferin, antosianin kuat, dan 3Beta-taraxerol yang memiliki kegunaan dan diklaim efektif dalam mengatasi diabetes. Terbuat dari bahan-bahan alami, Inferin dipasarkan dengan paket 60 kapsul yang telah memperoleh sertifikasi halal dan izin dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).

Dalam mendukung peluncuran produk ini, dr. Roy mengatakan jika jandungan magniferin, antosianin kuat, dan 3Beta-taraxerol bermanfaat bagi penderita diabetes karena efektif dalam menurunkan Hba1c selama dua sampai tiga pekan.

3. Diharapkan jadi solusi alami bagi penderita diabetes

Mengenal Inferin, Obat Herbal untuk Diabetesilustrasi perbedaan diabetes tipe 1 dan tipe 2 (lifelinescreening.com)

Menurut dr. Roy, kandungan magniferin, antosianin kuat, dan 3Beta-taraxerol dapat menjadi tolak ukur dalam mengukur kadar gula darah serta memperbaiki kerusakan sel beta akibat radang di pankreas.

“Dengan formulasi yang unik, Inferin diharapkan dapat menjadi solusi alami yang efektif bagi penderita diabetes. Kami yakin Inferin akan menjadi terobosan penting dalam upaya mengendalikan diabetes di Indonesia,” tuturnya.

Di sisi lain, Eigen Naturindo berkomitmen untuk terus melakukan penelitian dan pengembangan produk herbal yang inovatif untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat Indonesia. Seperti yang diterapkan pada produk Inferin, di mana menawarkan solusi karena kandungannya yang lebih aman dibandingkan produk kimia.

Baca Juga: Makin Muda Didiagnosis Diabetes, Harapan Hidup Berkurang Makin Banyak

Baca Juga: 12 Mitos seputar Diabetes Tipe 2 dan Insulin, Cek Faktanya!

Topik:

  • Galih Persiana

Berita Terkini Lainnya