KPU Jabar Mulai Rapat Pleno Rekapitulasi Suara Pemilu 2019

Penghitungan suara akan dilakukan dalam empat hari

Bandung, IDN Times - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jawa Barat mulai menggelar rapat pleno rekapitulasi hasil penghitungan suara pemilihan umum (Pemilu) 2019. Ketua KPU Jawa Barat, Rifqi Alimubarok mengatakan, saat ini kehadiran seluruh partai politik, badan pengawas pemilu (Bawaslu) sudah memenuhi syarat untuk dilakukannya rapat pleno.

"Semuanya hadir, hanya partai bulan bintang(PBB) saja belum. Sehingga rapat pleno terbuka hasil penghitungan suara secara terbuka bisa kita buka," ujar Rifqi membuka rapat pleno di kantornya, Rabu (8/5).

Untuk daerah yang dibacakan pertama adalah Kabupaten Tasikmlaya. Pembacaan dimulai dari jumlah hak suara, jumlah pemilih, surat suara yang digunakan, lalu masuk ke penghitungan pemilihan presiden, legislatif kabupaten/kota, legislatif Jawa Barat, dan legislatif untuk melenggang ke Senayan.

Setelah adanya pembacaan penghitungan pemilihan presiden dan pemilihan legislatif, perwakilan saksi dari pasangan calon 01 dan 02, serta saksi dari partai politik mengapresiasi kinerja KPU Kabupaten Tasikmalaya.

"Data yang disampaikan tadi sudah sesuai dengan hasil pleno di KPU kabupaten," ujar salah satu saksi dari paslon presiden dan wakil presiden 02.

Berdasarkan rencana rekapitulasi, setelah Kabupaten Tasikmalayan akan dibacakan hasil penghitungan untuk Kota Sukabumi, Kabupaten Majalengka, Kabupaten Kuningan, Kota Banjar, dan Kabupaten Sumedang.

Sementara hari kedua, Kamis (9/5), dalam rapat pleno ini akan dibacakan penghitungan dari Kabupaten Garut, Kabupaten Purwakarta, Kabupaten Pangandaran, Kabupaten Ciamis, Kabupaten Indramayu, Kabupaten Subang, Kabupaten Sukabumi, dan Kabupaten Bandung Barat.

Pada hari ketiga rapat pleno, Jumat (10/5), akan ada pembacaan penghitungan dari Kota Cirebon, Kabupaten Karawang, Kabupaten Bandung, Kota Tasikmalaya, Kabupaten Cirebon, Kota Cimahi, Kota Bogor, dan Kota Bandung.

Sementara pada hari terakhir pleno KPU, Sabtu (11/5), dibacakan penghitungan dari Kabupaten Cianjur, Kabupaten Bogor, Kota Bekasi, dan Kabupaten Bekasi. Dalam penutupan pleno ini, KPU Jabar akan membacakan dan mengesahkan perolehan suara hingga penandatanganan berita acara rekapitulasi.

Baca Juga: Rapat Pleno Penghitungan Suara Luar Negeri Digelar dalam 2 Panel

Baca Juga: KPU DIY Tunda Pengesahan Hasil Rekapitulasi Pemilu 2019

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya