Ridwan Kamil Belum Tahu Kriteria Pendampingnya di Pilgub Jabar 2024

Kriteria pendampingnya akan ditemukan sesuai koalisi

Bandung, IDN Times - Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil alias Emil mewacanakan maju kembali di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jabar 2024. Orang nomor satu di Jabar ini menegaskan belum mengetahui pendamping dirinya di periode kedua nanti.

"Kriteria wakil bagaimana koalisi. Karena perjodohan politik tidak selalu sesuai dengan apa yang diharapkan pasangannya. rata-rata dikawinkan oleh keluarga koalisi," ujar Ridwan Kamil yang akrab disapa Emil, di Gedung Sate, Kamis (16/3/2023).

1. Bisa berpasangan kembali dengan Wagub Uu

Ridwan Kamil Belum Tahu Kriteria Pendampingnya di Pilgub Jabar 2024ANTARA FOTO/Novrian Arbi/aww

Emil juga menegaskan, ia belum mengetahui apakah akan berpasangan dengan Wagub Jabar Uu Ruzhanul Ulum kembali atau dengan pasangan lainnya. Namun, ia memastikan jika perjodohan akan mengikuti koalisi partai.

"Ya kalau koalisinya nyambung (disandingkan dengan Uu) kemungkinan itu ada. Tapi kalau tidak ada, ya saya juga tidak tahu," ucapnya.

2. Ridwan Kamil punya hak maju periode kedua

Ridwan Kamil Belum Tahu Kriteria Pendampingnya di Pilgub Jabar 2024Ridwan Kamil. (ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi)

Kemudian, Emil sendiri belum mengetahui apakah nantinya Partai Golkar akan membawa koalisi hingga tingkat daerah atau tidak. Sebab, Pilgub Jabar 2024 sendiri masih lama, sementara dia juga masih belum menyelesaikan masa jabatan sebagai Gubernur Jabar.

"Masih lama, ini bulan November 2024, yang pasti itu adalah hak saya menjadi Gubernur Jabar periode kedua. Hasil survei kan bagus, kepuasan publik 81 persen dari survei terakhir," katanya.

3. Ridwan Kamil fokus kerja di sisa akhir jabatannya

Ridwan Kamil Belum Tahu Kriteria Pendampingnya di Pilgub Jabar 2024Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil (IDN Times/Azzis Zulkhairil)

Emil sendiri akan memilih rasional untuk maju periode kedua menjadi Gubernur Jabar. Namun, dalam dunia politik semua kemungkinan bisa saja terjadi.

"Tapi kan takdir tidak selalu sama. Bisa seperti yang saya sampaikan atau ke tempat lain saya tidak tahu. Tapi kalau hari ini mending fokus pada yang pasti pasti aja," kata dia.

Baca Juga: Soal Guru SMK di Cirebon, Ridwan Kamil: Saya Tidak Antikritik

Baca Juga: Ridwan Kamil Tidak Minta Guru SMK Cirebon Dipecat Usai Kritik Dirinya

Topik:

  • Galih Persiana

Berita Terkini Lainnya