Ariel Noah dan Risa Saraswati Jalani Penyuntikan Vaksin Dosis Kedua

Ini merupakan penyuntikan terakhir vaksinasi tahap satu

Bandung, IDN Times - Nazril Irham alias Ariel Noah menjalani penyuntikan vaksin Sinovac dosis kedua di Rumah Sakit Ibu dan Anak (RSKIA), Kamis (28/1/2021). Ia disuntik bersama dengan Risa Saraswati dan sejumlah pejabat dari Pemkot Bandung.

Ariel mengatakan, untuk proses penyuntikan dosis kedua sama seperti sebelumnya. Aturan cek kesehatan hingga wawancara langsung dengan petugas vaksinasi juga telah dilaluinya.

"Tambahannya mungkin setelah divaksin kemarin ada gejala apa dan memang tidak ada gejala apa-apa jadi, berarti bisa memang divaksin lagi," ujar Ariel usai disuntik vaksin dosis kedua.

1. Efek samping kemungkinan sama dengan yang sebelumnya

Ariel Noah dan Risa Saraswati Jalani Penyuntikan Vaksin Dosis KeduaNazril Irham alias Ariel Noah menjalani penyuntikan vaksin Sinovac dosis kedua di Rumah Sakit Ibu dan Anak (RSKIA), Kamis (28/1/2021) IDN Times/Azzis Zulkhairil

Ia mengaku, petugas vaksinasi sebelum menyuntik terlebih dahulu menjelaskan sejumlah efek samping yang akan terjadi. Namun, hal itu dirasakannya masih sama dengan penyuntikan dosis pertama.

"Tetapi sebenarnya sama juga, sama kaya vaksinasi yang pertama juga kemungkinan efek samping nya, yang dibacain sama," ungkapnya.

2. Ariel minta petugas kesehatan yang divaksin jujur akan kondisi kesehatannya

Ariel Noah dan Risa Saraswati Jalani Penyuntikan Vaksin Dosis KeduaNazril Irham alias Ariel Noah menjalani penyuntikan vaksin Sinovac dosis kedua di Rumah Sakit Ibu dan Anak (RSKIA), Kamis (28/1/2021).

Jika dilihat berdasarkan penyuntikan vaksinasi dosis pertama, Ariel mengaku tidak ada mengalami gejala medis yang serius. Semua kegiatan sehari-hari juga dilaluinya secara normal tidak ada kendala lainnya.

"Saya berpesan, paling penting saya bilang kemarin adalah kalau misalnya ditanya, jangan bohong sih, misal ditanya tentang kesehatan diri itu sepertinya yang paling penting," tuturnya.

"Takutnya misalkan punya penyakit apa tapi ga bilang jadi ada efek sampingnya diluar yang seharusnya," katanya.

3. Risa merasa aman setelah menlanjutkan vaksinasi dosis kedua

Ariel Noah dan Risa Saraswati Jalani Penyuntikan Vaksin Dosis KeduaRisa Saraswati usai disuntik vaksin Sinovac dosis kedua di RSKIA, Kota Bandung, Kamis (28/1/2021) IDN Times/Azzis Zulkhairil

Kemudian, Risa Saraswati mengatakan bahwa sebelum disuntik vaksin petugas dari Dinkes Kota Bandung sudah memberikan sejumlah aturan untuk penyuntikan vaksin Sinovac dosis kedua.

"Malah jadi lebih worried karena tanggung jawabnya lebih besar. Untuk vaksinnya sendiri saya pribadi merasa aman, gak ada jadi sakit atau apa," katanya.

4. Corona disebut risa lebih seram dibandingkan kuntilanak

Ariel Noah dan Risa Saraswati Jalani Penyuntikan Vaksin Dosis KeduaRisa Saraswati usai disuntik vaksin Sinovac dosis kedua di RSKIA, Kota Bandung, Kamis (28/1/2021) IDN Times/Azzis Zulkhairil

Meski sudah diberikan suntik vaksin Sinovac, Risa mengaku tetap diminta melaksanakan protokol kesehatan dengan benar seperti sebelum-sebelumnya. Menurutnya, vaksin berguna untuk meningkatkan imun tubuh.

"Kan saya sudah bilang ini mah lebih takut dari hantu, kuntilanak bisa dihadapi, corona mah aduh ampun, apalagi punya orang tua dan anak, jadi parnonya berlipat," kata dia.

Baca Juga: Ariel Noah Disuntik Vaksin Sinovac Dosis Kedua Pada 28 Januari 2021

Baca Juga: Didampingi Kang Emil, 10 Potret Ariel NOAH Disuntik Vaksin COVID-19

Baca Juga: [BREAKING] Vaksinasi Dimulai, Sekda Bandung Jadi Orang Pertama Disuntik 

Baca Juga: Kondisi Sehat, Sekda Ema Sumarna Siap Divaksin Dosis Kedua Besok

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya