Programmer Wajib Tahu Apa Perbedaan dari For dan While Loop!

Pelajari dengan baik kedua hal tersebut!

Loop dalam pemrograman merupakan sebuah konstruksi yang memungkinkan program untuk mengulangi serangkaian tindakan tertentu secara berulang sampai kondisi tertentu terpenuhi. Bagi para programmer di sini, kamu pasti akan sering menggunakan konsep for dan while loop dalam setiap program yang kamu buat.

Namun, apakah kamu tahu perbedaan dari kedua konsep tersebut? Simak artikel berikut ini untuk mengetahui apa saja perbedaannya.

1. Penulisan for loop

Programmer Wajib Tahu Apa Perbedaan dari For dan While Loop!ilustrasi program (pixabay.com/lmonk72)

Penulisan sintaksis pada for dan while loop sangatlah berbeda. Dalam for loop, kamu perlu mentukan 2 hal yang penting untuk memulainya. Kamu harus menentukan, variabel loop, dan juga data atau objek yang akan diulang.

Melalui itu, kamu dapat menentukan kapan for loop berakhir dan bagaimana perubahan yang terjadi pada setiap pengulangan. Itu sebabnya, for loop cocok digunakan pada pengoperasian list.

2. Penulisan while loop

Programmer Wajib Tahu Apa Perbedaan dari For dan While Loop!ilustrasi pemrograman (pixabay.com/Pexels)

Dalam penulisan sintaksis while loop, kamu hanya perlu menentukan kondisi yang harus terpenuhi agar loop dapat berhenti. Apabila kamu tidak memberikan kondisi tersebut, maka akan menghasilkan infinite loop, yang di mana loop akan berjalan terus tanpa berhenti.

Dalam kasus tertentu, infinite loop ini dapat bermanfaat apabila kamu ingin membuat program yang dapat terus berjalan. Perlu diketahui kalau for loop, tidak memiliki kemampuan untuk menghasilkan infinite loop dalam penulisan sintaksisnya.

3. Peforma for loop lebih cepat daripada while loop

Programmer Wajib Tahu Apa Perbedaan dari For dan While Loop!ilustrasi programmer (pexels.com/Christina Morillo)

Pada for loop, variabel loop dan objeknya sudah ditentukan sehingga, for loop dapat melaksanakan operasinya secara otomatis, selama proses pengulangan. Hal ini, dapat meningkatkan performa kinerja kamu menjadi lebih cepat.

Hal ini berbeda dengan while loop. Kamu harus secara manual menentukan perubahan variabel loop dan kondisinya untuk berhenti. Kondisi loop harus terus diuji setiap kali loop diulang, yang berakibat kinerja yang lebih lambat. Terlebih lagi, jika kamu secara tidak sengaja menghasilkan infinite loop yang tidak diinginkan.

4. Penggunaan for loop

Programmer Wajib Tahu Apa Perbedaan dari For dan While Loop!ilustrasi programmer (unsplash.com/Jefferson Santos)

For loop sangatlah berguna untuk melakukan pengulangan pada sebuah kumpulan data dan menjalankan instruksi tertentu pada setiap elemen dalam kumpulan data tersebut. Dalam prakteknya, kamu biasa menggunakan for loop hanya jika kamu mengetahui jumlah pengulangan yang harus dilakukan. 

Di samping itu, for loop memiliki kekurangan yang tidak dimiliki oleh while loop. Pengulangan yang dilakukan oleh loop ini sangat terbatas pada objek yang dapat diulang. Kamu juga akan kesulitan untuk melakukan operasi yang kompleks, karena tidak fleksibel.

5. Penggunaan while loop

Programmer Wajib Tahu Apa Perbedaan dari For dan While Loop!ilustrasi pemrograman (unsplash.com/Jexo)

Kamu memerlukan while loop, apabila kamu tidak mengetahui berapa jumlah pengulangan yang harus dilakukan. Kamu juga bisa memanfaatkan infinite loop, untuk pembuatan game atau program lain yang harus terus aktif dan berjalan tanpa berhenti.

Dalam penggunaannya, while loop lebih fleksibel dibandingkan dengan for loop. Hal ini dikarenakan, kamu bisa menentukan dan memodifikasi kondisi-kondisi yang ada pada loop tersebut. Namun, kamu juga perlu menguji setiap pengulangan yang dilakukannya agar tidak terjadi kesalahan, apalagi jika kamu memasukkan banyak kondisi atau syarat di dalamnya.

Sekarang kamu menjadi lebih tahu tentang perbedaan antara for dan while loop ini. Semoga artikel ini bisa bermanfaat untuk kamu.

Jonathan Lokianto Photo Community Writer Jonathan Lokianto

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya