[BREAKING] Erupsi Tangkuban Parahu, Tiga Warga Dibawa ke Rumah Sakit

Kini keadaan korban berangsur membaik.

Bandung, IDN Times – Gunung Tangkuban Parahu yang mengalami erupsi pada Jumat (26/7) sore menyebabkan tiga orang warga sekitar dibawa ke rumah sakit terdekat. Menurut Kepala Polisi Resort Subang, Ajun Komisaris Besar M Joni, ketiga warga tersebut mengalami perih pada matanya akibat hembusan erupsi Gunung Tangkuban Parahu.

“Tadi sudah kami evakuasi untuk masuk ke rumah sakit, dan menurut informasi terakhir (kondisi) ketiganya membaik,” kata Joni, kepada wartawan di di Pos Pantau PVMBG Gunung Tangkuban Parahu, Jumat (26/7). Meski warga yang mengalami mata perih dan dievakuasi hanya tiga orang, M. Joni mengatakan jika warga yang terkena abu lebih daripada itu.

Saat ini, seperti imbauan PVMBG, Joni meminta masyarakat untuk menjauhi jarak radius 2 km dari pusat erupsi Gunung Tangkuban Parahu. Selain itu, ia pun mengimbau agar masyarakat yang berada di sekitar Subang dan Kabupaten Bandung Barat agar tidak panik.

Tak hanya itu, ia pun mengimbau pada masyarakat agar tak termakan isuk hoax mengenai korban dari Gunung Tangkuban Parahu yang erupsi. “Saya tegaskan bahwa tidak ada korban jiwa baik di wilayah Subang, Kabupaten Bandung Barat, dan Kota Cimahi. Hanya ada korban mengalami luka bagian mata karena abu erupsi,” tuturnya.

Joni bercerita, ketika Gunung Tangkuban Parahu mengalami erupsi, kepolisian langsung berkoordinasi dengan TNI dan instansi terkait lainnya. Hal pertama yang tim gabungan itu lakukan ialah mengevakuasi pengunjung. “Baru, setelah evakuasi, kami koordinasi dengan Badan Geologi untuk menyatakan batas aman. Daerah-daerah mana saja yang perlu diwaspadai,” kata Joni.

Ia juga mengatakan, jika saat ini ada masyarakat sekitar yang mengalami mata perih atau luka lainnya, aparat telah menyediakan posko plus ambulan yang siap mengantar menuju rumah sakit terdekat. “Ada ambulan dari Polres, Kodim, dan Dinas Kesehatan,” ujarnya.

Saat ini, polisi dan jajaran instansi terkait masih berpatroli di sekitar Gunung Tangkuban Parahu sambil menunggu informasi lanjutan dan PVMBG (Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana).

Baca Juga: [BREAKING] Erupsi Gunung Tangkuban Parahu Berangsur Reda

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya