5 Juta Lapangan Pekerjaan untuk Generasi Z Tercipta Saat KCJB Rampung

Proyek KA cepat diupayakan sampai ke Bandara Kertajati

Bandung, IDN Times - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil optimistis proyek kereta cepat Jakarta-Bandung (KCJB) akan memberikan efek positif dalam pembukaan lapangan kerja. Dengan hadirnya jalur kereta api cepat pertama di Asia Tenggara ini, maka akan hadir empat kawasan kota baru (Halim, Karawang, Walini dan Tegal Luar).

Pengembangan kawasan ini rencananya dibangun menggunakan sistem Business to Business (B to B), dalam membangun proyek tambahan sehingga tidak menggunakan dana APBN langsung.

"Sekitar 3-5 juta lapangan kerja baru untuk generasi Z Jawa Barat akan hadir jika empat kawasan kota baru terwujud dan 5-10 tahun ke depan," ujar Ridwan Kamil melalui unggahan dalam akun instragram pribadi miliknya, Selasa (14/5).

Pemerintah Provinsi Jawa Barat saat ini juga tengah mengusulkan agar proyek ini tidak semata-mata sampai ke Kota Bandung. Kereta cepat bisa dilanjutkan pengerjaannya hingga ke Bandara Kertajati sekitar 60 km yang berada di kawasan special economic zone (Rebana) yang tengah dibangun oleh pemerintah daerah.

Menurutnya, saat ini progres pengerjaan KCJB terbilang cepat. Akhir tahun ini diperkirakan seluruh pengerjaan telah mencapai 60 persen dan pada 2020 diupayakan pengerjaan sudah rampung seluruhnya. Dengan demikian pada 2021 masyarakat yang dari Bandung ingin ke Jakarta atau sebaliknya bisa menggunakan transportasi ini dengan waktu tempuh sekitar 40 menit.

Sementara itu, Menteri BUMN Rini Soemarno menyebut pembangunan proyek KCJB memang signifikan. Ini terlihat dari pengerjaan terowongan Walini di kawasan Perkebunan Maswati, Desa Kanagasari, Kecamatan Cikalong Wetan, Kabupaten Bandung Barat berhasil ditembus. Setelah pengerjaan selama 15 bulan, terowongan dengan panjang 608 meter ini menjadi yang pertama yang berhasil ditembus dari 13 terowongan KCJB yang akan dibangun.

Menurutnya, kemajuan pembangunan proyek kereta saat ini sudah mencapai 17,5 persen. Dia pun memastikan pembebasan lahan sudah hampir 100 persen. Saat ini ada empat persen pembebasan lahan yang sedang dirampungkan, dan diharapkan tak mendapati masalah berarti.

"Terkait izin-izin, Gubernur Jawa Barat dan (Bupati) Bandung Barat semuanya sangat mendukung," tutur Rini.

Baca Juga: Kereta Api Cepat Jakarta-Bandung Ditargetkan Beroperasi Tahun 2021

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya