Soal GNIJ, Ridwan Kamil: Ini Bentuk Ikhtiar Politik Saya di 2024

Emil berharap gerakan ini menyebarkan program terbaiknya

Bandung, IDN Times - Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil menyambut baik Gerakan Nasional Indonesia Juara (GNIJ) wilayah Jawa Barat. Relawan beranggotakan dari berbagai macam tokoh asal Jabar ini dianggap sebagai ikhtiar dalam politik 2024.

"Gerakan yang mendukung salah satu ikhtiar politik saya di 2024. Kita akan lihat nanti," ujar Emil usai menghadiri silahturahmi dan pelantikan GNIJ Jabar, Selasa (26/4/2022).

1. Gerakan ini disebut Emil sangat positif

Soal GNIJ, Ridwan Kamil: Ini Bentuk Ikhtiar Politik Saya di 2024IDN Times/Galih Persiana

Relawan GNIJ, kata Emil sudah tersebar di 34 provinsi dan saat ini tengah menunggu untuk mendeklarasikan diri. Dukungan ini dijadikan suport sistem yang baik untuk langkah politiknya di pemilu serentak 2024.

"Namanya dukungan kita harus terima dengan baik, ini positif," singkat Emil.

2. Klaim sudah banyak program yang terwujud

Soal GNIJ, Ridwan Kamil: Ini Bentuk Ikhtiar Politik Saya di 2024Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (IDN Times/Kevin Handoko)

Selama hadir dalam kegiatan ini, Emil banyak menyampaikan beberapa pandangannya mengenai Indonesia Juara. Menurutnya, semua program yang telah direncanakannya sejak awal dilantik sebagai gubernur perlahan diwujudkan.

"Program banyak yang perlahan mulai terwujud. Seperti petani millenial. Sekarang banyak yang sudah di wisuda. Selain itu desa wisata," ungkapnya.

3. GNIJ akan bekerja hingga akar rumput

Soal GNIJ, Ridwan Kamil: Ini Bentuk Ikhtiar Politik Saya di 2024Ridwan Kamil (ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi)

Sementara itu, Nunung Sanusi, Jubir Nasional GNIJ mengatakan bahwa gerakan dukungan terhadap Ridwan Kamil untuk maju di Pilpres 2024 sudah dideklarasikan di 10 provinsi. Adapun sejumlah langkah kongkrit dukungan pada Ridwan Kamil sebagai presiden tengah dipersiapkan.

"Kita akan bekerja hingga akar rumput menyampaikan ide dan gagasan beliau. Terus kita gaungkan seperti bola salju, hingga kekompakan dan keguyuban kita terus bertambah," kata Nusa.

Baca Juga: Dukung Ridwan Kamil Maju Capres 2024, GNIJ Deklarasi di 10 Provinsi

Baca Juga: GNIJ Bandung Lagi-lagi Deklarasikan Ridwan Kamil Capres 2024

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya