Ridwan Kamil Cawapres Pilihan Projo karena Dekat dengan Jokowi
Follow IDN Times untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Bandung, IDN Times - Nama Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil alias Emil menjadi orang nomor satu yang diusulkan menjadi calon Wakil Presiden (Wapres) di 2024 oleh para pendukung Presiden Joko "Jokowi" Widodo, usai Muswarah Rakyat (Musra) Indonesia I.
Pengamat politik Unpad, Firman Manan mengatakan, pemilihan anggota Musra Indonesia I mengenai sosok Ridwan Kamil menjadi Wapres paling kuat di 2024 bukan hal yang mengagetkan.
Menurutnya, kedekatan Emil dan Jokowi terjalin sudah sejak lama. Belum lagi, Emil sendiri sering masuk survei bahwa ia merupakan sosok kepala daerah yang bisa menjajal kepemimpinan tingkat nasional.
"Ridwan Kamil (RK) juga punya kedekatan dengan Jokowi. Secara personal 2019 Ridwan Kamil dukung Jokowi, dan dia juga sempat disebut calon kepala otorita IKN. Ini ada kedekatan," ujar Firman saat dihubungi, Rabu (31/8/2022).
1. Masih usulan relawan, belum dari partai
Lanjut Firman, hasil Musra Indonesia I ini masih berbentuk usulan dari relawan Presiden Jokowi. Sedangkan, pencalonan di presiden dan wakilnya harus memiliki partai pengusung dan mau mendukung untuk bisa masuk dalam kontestasi lima tahun ini.
"Ini kan usulan relawan, sedangkan yang nanti menentukan partai dan partai belum mengerucut. Ini balik lagi harus ke partai tiketnya, dan dinamika masih cair," ucapnya.
2. Ridwan Kamil dipastikan tidak menolak jika ada karier ke level nasional
Di samping terus menguatnya dukungan Emil untuk maju dalam kontestasi Pilpres 2024, Firman turut mengatakan bahwa langkah yang dilakukan Ridwan Kamil sasat ini merupakan keputusan yang logis.
Emil sendiri diketahui memilih tetap menyelesaikan tanggung jawab sebagai Gubernur dan belum menyatakan untuk bergabung dengan partai politik.
"Ridwan Kamil dalam beberapa kesempatan bicara kalau ada peluang ke level nasional beliau tidak menolak," ungkapnya.
3. Ridwan Kamil punya banyak opsi pada 2024
Selain sebagai calon wapres di 2024, langkah Emil tergolong panjang. Firman menjelaskan, berbagai survei juga telah menyatakan bahwa Emil merupkana sosok yang kuat jika mencalonkan diri menjadi Gubernur DKI Jakarta. Selain itu, Emil bisa melanjutkan dua periode di Jabar.
"Dia banyak opsi. Disebut sebagai kandidat presiden, kandidat cawapres sekarang muncul sebagai gubernur DKI dan Jabar periode kedua. Opsi banyak, dan ini politik masih cair meski kang Emil tetap fokus dulu ke Jabar," katanya.
Untuk diketahui, berdasarkan hasil Musra Indonesia I yang berisikan 5.721 peserta, nama Ridwan Kamil menjadi calon wapres paling pertama dengan perolehan 2.225 suara atau 38,89 persen.
Elektabilitas Emi disusul Airlangga Hartarto dengan raihan suara 758 atau 13,25 persen. Di posisi ketiga ada Erick Thohir dengan raihan suara 733 atau 12,81 persen, dibuntuti oleh nama lainnya seperti Arsjad Rasjid hingga Puan Maharani.
Baca Juga: Ridwan Kamil Urutan Pertama Calon Wapres Pilihan Projo
Baca Juga: Jokowi Ungkap Figur Ideal Jadi Presiden 2024, Projo: Biar Gak Jomplang