MUI Jabar Ajak Warga Salat Gaib Doakan Eril, Keluarga: Tunggu Hasil Hari ke 6

Ridwan Kamil terus berikhtiar menemukan Eril di Sungai Aare

Bandung, IDN Times - Keluarga Ridwan Kamil sudah berkonsultasi untuk pelaksanaan salat gaib Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril. Keluarga mengatakan baru akan melakukan salat gaib usai pencarian hari ke enam.

Kakak kandung Ridwan Kamil, Erwin Muniruzaman mengatakan, keputusan untuk salat gaib masih belum bisa dilakukan sebab pencarian untuk hari ke enam ini masih belum selesai.

"Antisipasi skenario tersebut (salat gaib) keluarga sudah berkonsultasi dengan ulama untuk kami dapat persiapkan apa yang harus dilakukan sesuai syariat islam terhadap apapun menjadi takdir Eril," ujar Erwin, melalui keterangan resminya, Selasa (31/5/2022).

1. Keluarga di Bandung sudah ikhlas apapun yang menjadi takdir Eril

MUI Jabar Ajak Warga Salat Gaib Doakan Eril, Keluarga: Tunggu Hasil Hari ke 6Instagram.com/arkanaidan

Erwin menjelaskan, upaya ikhtiar pencarian Eril masih terus dilakukan oleh keluarga, KBRI Swiss, Otoritas Swiss, dan keluarga langsung yang ada di lokasi. Adapun hasil pencarian akhir nanti akan seperti apa, kata Erwin, keluarga sudah mengikhlaskan semuanya.

"Dan keluarga yang ada di sini juga sudah ikhlas apapun yang terjadi dari Eril kami mungkin setelah hari ke enam kita bisa ketahui (salat gaib)," katanya.

2. Usai hari ke enam salat gaib bisa dilakukan

MUI Jabar Ajak Warga Salat Gaib Doakan Eril, Keluarga: Tunggu Hasil Hari ke 6(Sekretaris Umum MUI Jawa Barat Rafani Akhyar) IDN Times/Galih Persiana

Sedangkan, Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jawa Barat (Jabar) mengajukan warga menggelar shalat gaib untuk putra sulung Gubernur Jabar Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz. Hal itu dilakukan mengingat Eril masih belum ditemukan hingga saat ini.

"Kalau memang belum ada kepastian hingga enam hari belum ditemukan. Sebaiknya memang bisa dilaksanakan salat gaib. Itu tuntutannya," ujar Sekretaris MUI Jabar, Rafani Akhyar, Selasa (31/5/2022).

3. Salat gaib bisa selamatkan Eril dari sisi keagamaan

MUI Jabar Ajak Warga Salat Gaib Doakan Eril, Keluarga: Tunggu Hasil Hari ke 6IDN Times/Galih Persiana

Menurut Rafani, shalat gaib dilakukan bukan mendahului nasib Emmeril yang belum ditemukan di Sungai Aare. Namun, kata dia, hal itu merupakan bagian dari ikhtiar dan menolong keselamatan anak sulung Gubernur Jabar.

"Untuk menolong yang bersangkutan dari sisi keagamaan kita bisa segerakan salat gaib. Ini sesuai tuntunan agama. Salat gaib ini kan mendoakan," katanya.

4. Ridwan Kamil bagikan langsung kabar terbaru Eril

MUI Jabar Ajak Warga Salat Gaib Doakan Eril, Keluarga: Tunggu Hasil Hari ke 6Google

Untuk diketahui, saat ini Eril masih dalam pencarian oleh Otoritas Swiss dan KBRI Swiss. Ridwan Kamil juga langsung menyampaikan kabar ini melalui akun media sosial resminya. Baik itu Instagram dan Twitter.

"Mohon doanya, pencarian ananda Eril masih terus dilakukan. Semoga Allah SWT memudahkan ikhtiar ini, alahuma amin yarabal alamin," tulis RK dalam video itu, Selasa (31/5/2022).

Baca Juga: Presiden Jokowi Beri Atensi Dalam Pencarian Eril Putra Ridwan Kamil 

Baca Juga: Ihktiar Mencari Emmeril, Ridwan Kamil Terus Berusaha dan Berdoa

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya