Command Center KM 188 Cipali Siap Pantau Arus Mudik di Wilayah Jabar

Ada 400 lebih CCTV disebar dari Tol Japek-Kalikangkung

Cirebon, IDN Times- PT Lintas Marga Sedaya (Astra Tol Cipali) bersama Korlantas Polri meresmikan Command Center (CC) KM 188 di ex Kantor Gerbang Palimanan, Cirebon Senin (1/4/2204). Keberadaan CC ini sebagai lokasi pusat kendali operasional arus lalu lintas di wilayah Jawa Barat.

Direktur Operasional ASTRA Tol Cipali Rinaldi berharap dengan adanya CC di KM 188, bisa memberikan informasi secara real time.

“Penggunaan Kembali ex Kantor Gerbang Tol Palimanan ini merupakan salah satu bentuk sinergi ASTRA Tol Cipali dengan Korlantas Polri dalam memberikan pelayanan yang maksimal kepada pengguna jalan. Dengan keberadaan Command Center di KM 188 Palimanan ini, kami harapkan informasi lalu lintas di Ruas Tol Cipali bisa ter-capture secara real time,” kata Rinaldi.

1. Beberapa manfaat dari CC KM 188

Command Center KM 188 Cipali Siap Pantau Arus Mudik di Wilayah JabarIstimewa/ peresmian CC

Rinaldi menjelaskan, pihaknya menyambut baik keberadaan CC yang diinisiasi Korlantas pada kunjungan kerja Nataru 2023 lalu. Ditegaskannya, inisiasi itu sejalan dengan pemanfaatan kembali kantor Palimanan Utama, pasca-adanya integrasi transaksi tol di Ruas Tol Cipali dengan Ruas Tol Cikampek dan Kalikangkung pad tahun 2022 lalu.

Astra Tol Cipali memastikan, CC KM 188 tidak hanya siap digunakan dari sisi prasarana saja.Dari sisi visual, jelas dia, pemantauan lalu lintas dapat terlihat melalui 9 wall yang berisikan CCTV Ruas Tol Cipali, CCTV Ruas Tol Cisumdawu, CCTV Ruas Tol Jasamarga, hingga dashboard informasi Remote Traffic Microwave Sensor (RTMS) serta Monitoring Lalu Lintas Per Jam (MLPJ).

Sedangkan dari sisi komunikasi, lanjut Rinaldi, CC KM 188 telah dilengkapi dengan meja operator radio oleh Polda Jabar. Radio itu berfungsi sebagai alat komunikasi utama antara petugas di CC dengan petugas yang berada di lapangan.

“Dengan fasilitas pendukung yang telah siap, ASTRA Tol Cipali yakin koordinasi pengaturan lalu lintas bersama dengan Korlantas Polri akan semakin optimal,” papar dia.

2. 400 CCTV disebar sepanjang Jakarta-Semarang

Command Center KM 188 Cipali Siap Pantau Arus Mudik di Wilayah JabarInin Nastain IDN Times/ Lalulintas di KM 169 Cipali

Sementara itu, ada 400 lebih kamera pengawas atau CCTV yang akan memonitoring pergerakan kendaraan dari Tol Jakarta-Cikampek hingga Kalikangkung, Jawa Tengah, pada musim mudik tahun ini. Pada musim mudik ini, akan ada CCTV di setiap jarak 500 meter. 

"Setiap (jarak) 500 meter, kami memasangi satu CCTV. Sehingga di CC (Command Center) itu akan termonitor baik di jalur Cipali, Jakarta Cikampek, Palimanan Kanci sampai Kalikangkung," kata Direktur Penegakkan Hukum (Dirgakkum) Korlantas Polri Brigjen Pol Raden Slamet Santoso.

Dijelaskannya, CC di KM 188 itu, mengacu CC yang telah lebih dulu ada di KM 29. Dari segi kemanfaatan, CC itu juga akan memantau suasana di luar Jalan Tol.

"CC ini mengacu pada CC yang ada sebelumnya di KM 29. Sehingga ini akan terintegrasi dan saling termonitor pergerakan arus lalu lintas dari Jakarta, masuk Jawa Barat dan lepas di Jateng. Demikian juga sebaliknya pada saat arus balik. CC ini dapat mengolah informasi di jalan tol maupun arteri melalui pemasangan CCTV yang ada," kata dia.

3. Antisipasi kepadatan di KM 153 Cipali, Polri siapkan CF dan One Way

Command Center KM 188 Cipali Siap Pantau Arus Mudik di Wilayah JabarIstimewa/ simulasi CF di KM 153 Cipali

Sementara itu, KM 153 Cipali menjadi titik yang mendapat perhatian serius pada musim mudik nanti. Pasalnya, di titik tersebut diprediksi terjadi kepadatan, lantaran adanya pertemuan kendaraan dari Tol Cisumdawu ke Cipali.

Terkait hal itu, Korlantas Polri telah menyiapkan rekayasa lalulintas, baik berupa Contra Flow (CF) maupun One Way. 

"Bottleneck (kemacetan) yang ada di KM 153 sudah kami antisipasi dengan rekayasa lalu lintas dari arah Jakarta," kata Raden.

Ketika dari KM 47 sudah dilakukan rekayasa CF, dipastikan dari mulai KM 72 sudah diberlakukan sistem One Way. "Otomatis di jalur Cipali pasti akan one way sampai Kalikangkung. Itu salah satu strategi atau upaya mengantisipasi bottleneck di KM 153," jelas dia.

Baca Juga: [FOTO] Saat Flayover Tol Cipali Majalengka Jadi Lokasi Ngabuburit

Baca Juga: Catat Tanggalnya! Ada Diskon Tarif Tol Cipali dan Jombang-Mojokerto

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya