Suara Jokowi Menang di Lapas Koruptor

Jokowi menang di dua TPS yang tersedia

Bandung, IDN Times – Perhitungan suara pada gelaran Pemilu 2019 di TPS 65 dan 75 di Lembaga Permasyarakatan (Lapas) Sukamiskin, Kota Bandung, pada Rabu (17/4), telah rampung. Calon Presiden Nomor Urut 01, Joko “Jokowi” Widodo-Ma'ruf Amin terhitung mengungguli Calon pasangan Presiden Nomor Urut 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.

Lapas Sukamiskin adalah tempat yang dihuni oleh banyak terpidana kasus korupsi. Sebagian besar merupakan nama-nama kesohor seperti Setya Novanto, Anas Urbaningrum, Fahmi Darmawansyah, dan Luthfi Hasan Ishaaq.

Di TPS 65, pasangan Jokowi-Ma'ruf memperoleh 172 suara. Sementara Prabowo-Sandiaga terpaut 61 suara dengan 111 suara.

Sementara itu, di TPS 75, Jokowi-Ma'ruf memperoleh 153 suara. Pasangan tersebut mengungguli Prabowo-Sandi dengan selisih 48 suara, yakni 153 suara.

“Dan selebihnya, di TPS 65, terdapat tiga suara yang tidak sah,” kata ketua KPPS TPS 65, Rangga Wulung, di Lapas Sukamiskin, Jalan AH Nasution, Kota Bandung, Rabu (17/4).

Menurut Tejo Harwanto, Kepala Lapas Sukamiskin, gelaran Pemilu di Lapas Sukamiskin terbilang lancar. Tak ada masalah berarti yang mengganggu selama proses pencoblosan berlangsung.

“Mereka yang tidak bisa menyoblos, itu karena proses administrasi yang tak beres,” kata Tejo, kepada wartawan di lokasi yang sama.

Menurut Tejo, dari seluruh penghuni lapas, hanya terdapat 15 orang yang bermasalah proses administrasinya. Meski demikian, ia mengatakan sebenarnya ke-15 orang tersebut sudah mengusahakan agar dapat hak suara pada Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Bandung.

Selain narapidana, sebenarnya ada beberapa pihak lain yang membubuhkan pilihannya di Lapas Sukamiskin. Misalnya, petugas keamanan lapas dan wartawan yang meliput di sana sejak pagi hari.

Baca Juga: Suara Jokowi-Ma'ruf Amien Menang di TPS Ridwan Kamil

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya