Baru Dibuka Untuk Umum, Tangkuban Parahu Kembali Erupsi

Bandung, IDN Times - Setelah sempat mengalami erupsi dengan ketinggian mencapai 200 meter, tempat wisata alam Tangkuban Parahu dibuka per hari ini, Kamis (1/8). Wisatawan pun mulai kembali mengunjungi tempat rekreasi ini.
Namun, baru sehari dibuka, Kamis malam kawah Tangkuban Parahu kembali mengalami erupsi. Dari siaran pers yang diterbitkan PVMBG, Kementerian ESDM, telah terjadi erupsi sekitar pukul 20.46 WIB dengan tinggi kolom abu teramati sekitar 180 meter dari dasar kawah
"Kolom abu teramati berwarna kelabu dengan intensitas tebal condong ke arah utara dan timur. Erupsi ini terekam di seismogram dengan amplitudo maksimum 50 mm dan durasi kurang lebih 11 menit 23 detik," tulis keterangan tersebut yang diterima IDN Times.
Meski terjadi erupsi PVMBG menetapkan status Gunung Tangkuban Parahu pada level I atau normal. Namun, masyarakat sekitar dan pengunjung hingga wisatawan diimbau tidak mendekati kawah yang ada di puncak Gunung Tangkuban Parahu dalam radius 500 meter dari kawah aktif atau sekitaran sepanjang area parkir bibir kawah dan tempat berdagang.
Masyarakat pun diminta mewaspadai meningkatnya konsentrasi gas-gas vulkanik dan dihimbau tidak berlama-lama berada di sekitar kawah aktif G. Tangkuban Parahu agar terhindar dari paparan gas yang dapat berdampak bagi kesehatan dan keselamatan jiwa.
Kemudian para pedagang, wisatawan, pendaki dan pengelola wisata agar mewaspadai terjadinya letusan freatik yang bersifat tiba-tiba dan tanpa didahului oleh gejala vulkanik yang jelas.
Baca Juga: Sepekan Pascaerupsi, Wisata Tangkuban Parahu Dibuka Kembali
Berita Terkini Lainnya
TRENDING
- Dugaan Gratifikasi Bupati Bandung, KPK Siap Sidik Korupsi Pasar Banjaran
- Ini Kisaran Biaya Masuk ITB, Unpad, dan UPI Lewat Seleksi Mandiri 2023
- HUT ke-5, Target Media Nusantara Ekspansi ke Bandung dan Surabaya
- Pemukiman Low Rise Harus Diperbanyak Kurangi Hilangnya Lahan Pertanian
- Masih Banyak Warga Bandung Buang Limbah BAB ke Sungai
- 70 Napi di Jabar Dapat Remisi Hari Raya Waisak 2023
- Momen Ganjar Lari Bareng Istri di Pakansari, Warga Antusias Mengiringi
- Pemkot Bandung Targetkan Prevelensi Stunting Capai 14 Persen di 2024
- Pj Gubernur Pengganti Ridwan Kamil Berpotensi Diisi Orang Kemendagri