PKS Jabar: Penyebab Meninggal KH Hilmi Aminuddin Belum Pasti COVID-19 

Hilmi Aminuddin belum dipastikan meninggal karena Corona

Bandung, IDN Times - Pendiri Partai Keadilan Sejahtera (PKS) KH Hilmi Aminuddin meninggal dunia di Rumah Sakit Santosa, Kota Bandung, Selasa(30/6). Berdasarkan informasi yang beredar, Dewan Syuro PKS ini meninggal dunia diduga terinfeksi virus corona atau COVID-19.

Namun, Ketua Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jawa Barat, Haru Suandharu belum mengetahui secara pasti kabar meninggalnya KH Hilmi Aminuddin. 

"Saya belum tahu. Itu kan keluarga yang tahu. Saya baru tahunya beliau meninggal aja," ujar Haru saat dihubungi, Selasa (30/6).

Adapun saat ini, Haru mengaku, baru menghubungi pihak keluarga, sehingga penyebab meninggalnya KH Hilmi Aminuddin secara pasti belum dapat dipastikan karena COVID-19 atau hal lain.

Menurut Haru, KH Hilmi Aminuddin adalah sosok seorang guru. Selain itu, PKS Jabar juga merasa kehilangan atas meninggalnya sososk KH Hilmi Aminuddin.

"Belum, jadi sekarang kita masih menghubungi keluarga, Beliau adalah guru dan orang tua saya," katanya.

"Jadi saya sangat kehilangan dan berduka yang sangat mendalam karena beliau guru kami semua di PKS yang selama ini mengajarkan berbagai kebaikan," tuturnya.

Sebagaimana diketahui, tokoh PKS tersebut dikabarkan meninggal di Rumah Sakit Santosa Kota Bandung pada Selasa (30/6) pukul 14.24 WIB.

Sampai berita ini diterbitkan, pihak RS Santosa belum menjelaskan secara pasti apakah KH Hilmi Aminuddin meninggal karena terpapar COVID-19 atau karena hal lain.

Baca Juga: [BREAKING] Pendiri PKS, KH Hilmi Aminuddin Meninggal Terpapar COVID-19

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya