Pemkot Bandung Siap Jadi Pilot Project Kartu Pra Kerja Jokowi

69 ribu pengangguran di Kota Bandung masuk usia produktif

Bandung, IDN Times - Pemerintah Kota Bandung mengaku, bersedia menjadi pilot project program kartu Pra Kerja yang dicanangkan Presiden Joko "Jokowi" Widodo selama kampanye presiden 2019.

Kepala Dinas Tenaga Kerja Disnaker Kota Bandung, Arief Syaifudin mengatakan, pemerintah Kota Bandung sudah siap jika benar akan dijadikan pilot project dari program kartu Pra-kerja pemerintah pusat.

"Pemerintah pusat konon berencana memilih Kota Bandung sebagai pilot project Kartu Pra-kerja. Kami siap jika memang benar akan diujicoba di Kota Bandung," ujar Arief saat ditemui di Balaikota Bandung, Jalan Wastukencana, Selasa (4/2).

1.Pemkot Bandung masih belum dapat informasi pasti soal Kartu Pra-kerja

Pemkot Bandung Siap Jadi Pilot Project Kartu Pra Kerja JokowiIDN Times/Azzis Zulkhairil

Arif menjelaskan, saat ini informasi lanjutan dari pemerintah pusat terkait dengan uji coba tersebut masih belum ada. Sehingga Disnaker Kota Bandung masih belum bisa menjelaskan secara ditail teknis penggunaan kartu tersebut.

"Langkah di lapangan seperti apa belum tahu dan menunggu Perpres. Tapi yang jelas kita siap untuk dijadikan pilot project Kartu Pra-kerjaPra-kerja," ungkapnya.

Baca Juga: Inilah Kekuatan Sunda Empire Sebelum Hancur di Tangan Polda Jabar

2.Sebanyak 69 ribu pengangguran usia produktif di Kota Bandung

Pemkot Bandung Siap Jadi Pilot Project Kartu Pra Kerja JokowiIDN Times/Azzis Zulkhairil

Arif menambahkan, Kartu Pra-kerja adalah bantuan vokasi pelatihan kepada masyarakat yang masih belum memiliki pekerjaan. Kebetulaan saat ini Kota Bandung memiliki 69 ribu penggangguran dari jumlah 2,5 juta penduduk di Kota Bandung. Sehingga Kartu Pra-kerja sangat tepat diujicobakan di Kota Bandung.

"Saat ini Bandung juga sedang dalam masa bonus demografi. Pengangguran masih dipenuhi usia produktif," katanya.

Baca Juga: Kekaisaran Sunda Empire Runtuh di Tangan Polda Jabar

3. Jokowi ingin Kartu Pra-kerja bisa dimulai pada Januari 2020

Pemkot Bandung Siap Jadi Pilot Project Kartu Pra Kerja JokowiPresiden Jokowi di Sukajaya, Bogor, Jawa Barat, Senin 3 Februari 2020 (IDN Times/Teatrika Handiko Putri)

Untuk diketahui, Presiden Jokowi, meminta Kartu Pra-kerja mulai dijadikan atau dilakukan ujicoba pada Januari 2020. Dalam pemaparannya, pemilik kartu Pra-kerja nantinya bisa memilih pelatihan di berbagai bidang seperti barista kopi, animasi, desain grafis, bahasa Inggris, komputer, teknisi programing hingga coding.

Presiden Jokowi berharap pelatihan-pelatihan yang dikerjakan secara masif lewat penyedia jasa swasta itu, diprioritaskan.

Baca Juga: Kekuasaan Sunda Empire Hancur, Begini Komentar Majelis Adat Sunda

4. BUMN dan swasta diharapkan bisa bersinergi

Pemkot Bandung Siap Jadi Pilot Project Kartu Pra Kerja JokowiPresiden Jokowi di Rakornas BNPB, SICC, Bogor, Jawa Barat, Selasa 4 Februari 2020 (IDN Times/Teatrika Handiko Putri)

Dia pun berharap, BUMN atau swasta dapat turun tangan sebagai pihak yang memiliki tempat-tempat pelatihan yang representatif. "Tempat pelatihan barulah Balai Latihan Kerja (BLK). Saya kira BLK diberikan sesuai porsi yang ada seperti yang lalu jangan ditambah lagi. Tolong diberikan juga kepada swasta BUMN untuk BLK. Coba komunikasi dengan swasta yang sudah berkecimpung," katanya.

Baca artikel menarik lainnya di IDN Times App, unduh di sini http://onelink.to/s2mwkb

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya