Buntut Fosfen Music Festival Batal Digelar, Sponsor Ikut Protes!

Investor kecewa terhadap panitia penyelenggara

Bandung, IDN Times - Event Fosfen Music Festival seketika menjadi pembicaraan para pecinta dan penikmat musik tanah air, usai melakukan pembatalan sepihak dalam rencana gelaran musik yang harusnya dilaksanakan hari ini Sabtu (12/11/2022).

Panitia pelaksana membatalkan event ini tepat pada dini hari dengan menyampaikannya melalui akun Instagram Fosfen. Festival musik ini awalnya akan direncanakan pada Agustus 2022 lalu. Namun, karena berbagai pertimbangan, event ini mundur ke tanggal 12-13 November 2022 hingga akhirnya dibatalkan.

1. MyMedia sudah serahkan uang Rp500 juta

Buntut Fosfen Music Festival Batal Digelar, Sponsor Ikut Protes!ilustrasi konser (pexels.com/Thibault Trillet)

Dalam Fosfen Music Festival sendiri ada pihak yang merasa dirugikan, yaitu MyMedia. Mereka turut menyampaikan kekecewaan atas sikap panitia penyelenggara yang sudah membatalkan event secara mendadak.

Apalagi, MyMedia merupakan investor yang rutin berkomunikasi dengan panitia hingga September 2022. Sehingga, mereka merasa kecewa atas keputusan pembatalan ini.

"Dalam hal ini MyMedia menyerahkan investasi R500.000.000 untuk penyelenggaraan event pada Agustus 2022. Akan tetapi kegiatan diundur, sehingga mengacu pada perjanjian kontrak yang berakhir September 2022," ujar Zulfikar Hubullah, CEO Mymedia melalui keterangan resmi, Sabtu (12/11/2022).

2. MyMedia tidak pernah menarik diri dari kontrak

Buntut Fosfen Music Festival Batal Digelar, Sponsor Ikut Protes!ilustrasi konser Justin Bieber (instagram.com/justinbieber)

Selain itu, Zulfikar mengatakan, sampai pada wacana Fosfen Music Festival digelar November 2022 ini, pengelola pada H-2 pelaksanaan menyatakan kekuarangan anggaran yang tidak mungkin bisa dipenuhi. Dalam hal ini pertimbangannya tidak ada kontrak baru untuk gelaran itu.

"MyMedia sangat berkeberatan jika disebut terlibat dalam pelaksanaan Fosfen Music Festival. Isu yang beredar yaitu MyMedia sebagai investor menarik dana investasi itu tidak benar adanya," katanya.

3. MyMedia merasa dirugikan atas sikap panitia

Buntut Fosfen Music Festival Batal Digelar, Sponsor Ikut Protes!ilustrasi konser Denny Caknan (instagram.com/denny_caknan)

Oleh karena itu, MyMedia merasa banyak kerugian atas sikap panitia penyelenggara yang membatalkan kegiatan yang harusnya digelar sejak beberapa bulan kemarin. Dia juga berharap ke depan tidak ada lagi peristiwa serupa.

"MyMedia justru mengalami kerugian dalam bentuk rupiah dan juga nama baik. Semoga kejadian ini dapat menjadi pelajaran kedepannya agar lebih baik lagi," kata dia.

Sebelumnya, panitia Fosfen Music Festival membatalkan secara sepihak gelaran musik di Kota Bandung. Mereka juga berjanji akan mengembalikan uang tiket yang sudah dibeli para penikmat musik.

"Dengan segala kerendahan hati, dengan terpaksa kami menginfokan acara Fosfen Music Festival tidak bisa terlaksana atau akan kami undur hingga Januari," tulis panitia seperti dikutip dalam akun Instagram-nya, Sabtu (12/11/2022).

Baca Juga: Datang ke Bandung, Sandiaga Uno Apresiasi Festival Kuliner Keuken 2022

Baca Juga: Panitia Fosfen Music Festival Diprotes Usai Batalkan Event Mendadak

Topik:

  • Galih Persiana

Berita Terkini Lainnya