Asik, Kereta Bandara Beroperasi dari Stasiun Manggarai Mulai Maret Ini

Menhub optimistis jumlah penumpang akan melonjak

Jakarta, IDN Times - Kabar gembira buat warga Jabodetabek yang akan melakukan perjalanan ke Bandara Internasional Soekarno-Hatta di Cengkareng. Karena, Kereta Bandara yang saat ini hanya melayani sampai kawasan Dukuh Atas, tidak lama lagi akan beroperasi di Stasiun Manggarai.

1. Untuk mempermudah penumpang Jabodetabek menggunakan kereta bandara

Asik, Kereta Bandara Beroperasi dari Stasiun Manggarai Mulai Maret IniSitus Budaya.id

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi memperkirakan pada Maret sudah dapat direalisasikan.

“Kereta bandara yang tadinya sampai Dukuh Atas sebentar lagi akan dioperasikan sampai Stasiun Manggarai sehingga semua angkutan-angkutan yang dari Depok, Bekasi bisa mengganti (transit) di tempat itu sehingga kereta bandara bisa point to point,” kata Budi Karya melalui keterangan tertulisnya, Senin (4/3).

Baca Juga: Gerbang Kereta Bandara Roboh, Satu Sekuriti Dilarikan ke Rumah Sakit

2. Penumpang kereta bandara diprediksi akan mengalami lonjakan

Asik, Kereta Bandara Beroperasi dari Stasiun Manggarai Mulai Maret IniIDN Times/Akhmad Mustaqim

Lebih lanjut Budi Karya menambahkan, dengan beroperasinya kereta bandara hingga Satasiun Manggarai, akan semakin memudahkan masyarakat Jabodetabek yang akan menuju bandara terbesar di Asia Tenggara ini.

“Kalau menurut saya dengan berhenti di Stasiun Manggarai, occupancy kereta bandara ini menjadi 60 persen karena orang Depok, Bekasi bisa langsung. Kalau sekarang ini harus effort sampai ke Dukuh Atas terlebih dahulu,” jelasnya.

3. MRT akan beroperasi pada April

Asik, Kereta Bandara Beroperasi dari Stasiun Manggarai Mulai Maret Inigov.sg

Selain kereta bandara, Menhub menjelaskan pula terkait rencana beroperasinya kereta Mass Rapid Transit (MRT) Jakarta pada April mendatang.

“MRT rencananya awal bulan Maret ini akan dioperasikan secara khusus dan baru nanti bulan April dioperasikan secara umum. Insya Allah memberikan suatu layanan yang baik,” ungkapnya.

4. Sebelum beroperasi, akan ada uji coba untuk publik

Asik, Kereta Bandara Beroperasi dari Stasiun Manggarai Mulai Maret Ini

Namun, sebelum resmi beroperasi secara komersial, PT MRT Jakarta akan mempersilahkan masyarakat untuk menjajal moda transportasi massal baru tersebut.

Direktur Utama PT MRT Jakarta William Sabandar mengatakan, uji coba ini gratis diberikan untuk masyarakat yang ingin mencoba.

“Uji coba MRT mulai tanggal 12-24 Maret. Itu gratis untuk masyarakat,” ujar William di kantor MRT Jakarta, Wisma Antara, Jakarta Pusat, Kamis (28/2).

Baca Juga: Kereta Bandara Berhenti Beroperasi Akibat Longsor di Underpass Jalan Perimeter Selatan

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya