25 Startup Futuristik Ikut Pitching Day Cari Dana Segar dari Investor

Pelaku usaha rintisan diharap bisa berkembang lebih cepat

Bandung, IDN Times - Empat entitas terkemuka dari stakeholder ekosistem startup di Bandung yaitu Thegreaterhub SBM ITB, Startup Bandung, Startup Grind Bandung, dan Geek Hunter berkolaborasi untuk menyelenggarakan “Bandung Startup Pitching Day 2019”. Kegiatan ini diselanggarakan dalam rangka meningkatkan dan menumbuhkan ekosistem startup di Bandung.

Dina Dellyana, Director Business Incubator SBM-ITB, The Greater Hub, menuturkan, jumlah pelaku startup di Bandung dan sekitarnya tengah berkembang. Namun, di tengah keinginan mereka untuk membangun usaha pendanaan kerap menjadi persoalan.

Untuk mendorong para startup ini tumbuh di tengah persaiangan usaha, Thegreaterhub SBM ITB menginisiasi kegiatan dengan format “Business Pitching” mempertemukan startup terbaik yang telah lolos seleksi administrasi dengan para investor.

"Dengan pertemuan ini diharap para startup bisa berkembang menjadi lebih baik," ujar Dina, Rabu (17/7).

1. Membangun kerja sama antar startup

25 Startup Futuristik Ikut Pitching Day Cari Dana Segar dari InvestorDok.IDN Times/Istimewa

Menurut Dina, tahun ini merupakan kegiatan kedua yang serupa di mana peluang untuk mencari pendanaan dan relasi bisa lebih banyak. Selama ini banyak pelaku startup yang belum pernah bertemu dengan investor. Mereka pun tak sedikit yang tidak tahu pelaku startup satu sama lain.

"Jadi kegiatan ini ini dirancang sebagai platform pembelajaran untuk para pemuda, penggemar dunia startup, dan wirausaha baru. Apalagi kegiatan tahunan ini juga sekaligus ajang networking antara sesama startup dan venture capital," ujarnya.

2. Dipilih dari 135 pelaku startup

25 Startup Futuristik Ikut Pitching Day Cari Dana Segar dari Investorhttps://assets.entrepreneur.com/

Dari 135 startup yang mendaftarkan diri, terpilih 25 startup early growth stage terbaik yang memiliki ide-ide futuristik dalam memberikan solusi bisnis bagi Indonesia antara lain dari kategori FinTech, EdTech, Legal, Internet of Things (IoT), BioTech, Travel, dan Online Media.

Adapun 25 startup itu adalah HaloFina, Fammi, Marlin Booking, Eduka System, Luar Sekolah, Kliktrip, Listriku.id, Reflex, serta Micepedia. Yang lainnya, ada SimpliDOTS, Lingkaran, Pinisi - Edubox, Hear Me, Launcher.id, Siap Belajar, Proyekin.com, lalu Zafato, Chatbiz.id, Duniatambang.co.id, Cause Virtual Run, Sportigo, Waroong, Mandala - Netrada, Ceklab, dan eLarvae.

Sementara investor yang berasal dari 16 venture capital dalam dan luar negeri yang hadir dalam acara ini yaitu Alpha JWC Ventures, Alpha Momentum, ANGIN, East Ventures, Everhaus, Ficus, MDI Ventures, Openspace Ventures, Prasetia Ventura, Salim Group, Ventura Discovery, Wavemaker, Finch Capital, UMG Idealab, dan GununG Sewu VC.

3. Startup yang dipilih memiliki ketahanan jangka panjang

25 Startup Futuristik Ikut Pitching Day Cari Dana Segar dari Investore27.co

Dina mengatakan, sejauh ini venture capital mulai melirik startup yang ikut berkompetisi karena melihat produk yang mereka bangun memiliki ketahanan jangka panjang. Startup ini pun diyakini bisa memberi manfaat kepada masyarakat, sehingga harus mendapatkan kucuran dana agar apa yang dipersiapkan bisa berjalan lebih cepat.

Hadirnya venture capital dari level top-notch, lanjutnya, merupakan momen yang sangat langka. Untuk memicu ketertarikan venture capital pada ide bisnis yang akan disokong tidaklah sembarangan. Bisnis tersebut harus bisa berlanjut dalam jangka waktu panjang untuk masuk penilaian utama.

“Sangat sulit mengumpulkan semua venture capital ternama yang hadir dalam acara ini. Tentu startup Bandung termasuk beruntung mendapat kesempatan langsung untuk menyajikan ide terbaik di hadapan venture capital Momen pertemuan ini memang yang banyak ditunggu startup,” tuturnya.

“Bandung Startup Pitching Day 2019” adalah perhelatan kedua Greater Hub SBM ITB. Acara ini kerja sama dengan Komunitas StartUp Bandung, StartUp Grind, dan Geek Hunter, yang aktif dalam pengembangan startup di Bandung.

Baca Juga: Triplogic dan SBM ITB Bangun Program Pengembangan UKM Startup Digital

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya