Kabar Gembira untuk Pecinta Gowes, Kini Bandung Punya Rumah Sepeda
Follow IDN Times untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Bandung, IDN Times - Sejak pandemi COVID-19, para pencinta sepeda di Kota Bandung bertambah. Baik hanya untuk sekedar olahraga di akhir pekan hingga dijadikan kendaraan untuk pergi ke tempat kerja.
Menjamurnya para pengguna sepeda di Kota Bandung dari semua kalangan, akhirnya Bike To Work bangun Rumah Sepeda Indonesia (RSI) Bandung.
Sebelumnya, komunitas RSI ini lebih dulu hadir di Kota Semarang dan Jakarta. Kini giliran Paris Van Java punya RSI untuk para pecinta gowes.
1. RSI sebagai wadah para pengguna sepeda
RSI mengusung visi movement terhadap sosial dan lingkungan. Sehingga bisa dimanfaatkan untuk mewadahi para pengguna sepeda.
Selain itu, hadirnya RSI juga diharapkan dapat membangun keinginan untuk menjadikan sepeda sebagai alat transportasi.
"Jauh sebelum menjamurnya pengguna sepeda terutama dimasa pandemi ini, kami sudah mengkampanyekan sepeda sebagai alat transportasi Salah satunya lewat Bike to Work. Bersyukur saat ini masyarakat mulai ramah dengan sepeda, bahkan di jalan pun tidak hanya weekend, weekday pun banyak kita temui para pengguna sepeda," papar Ketua Bike to Work sekaligus penggagas hadirnya RSI, Poetoet Soedarjanto di RSI Bandung, Jl. Sumbawa No. 28, Minggu (29/11).
2. Sebagai tempat sharing
Bukan sekedar rumah bagi para pecinta gowes, namun masyarakat umum Kota Bandung pun dipersilakan jika hendak bergabung bersama RSI. Karena di tempat ini bisa dijadikan sesi sharing perihal sepeda.
Sehingga, dari acara sharing ini para pengguna sepeda bisa lebih dalam mengetahui advokasi tentang bersepada.
3. Edukasi pentingnya bersepeda
Pihaknya pun akan mengadakan edukasi dasar pentingnya bersepeda. Pasalnya, seiring dengan maraknya pesepeda di Kota Bandung hanya mengikuti trend namun sedikit yang tahu aturan bersepeda di jalan.
"Karena banyak sekali para sepeda yang belum mengetahui seperti apa ketika ada dijalan dan perlindungan pengguna sepeda itu sendiri," jelasnya.
4. Tidak berhenti di Kota Bandung, RSI rencanakan hadir di kota lain
Menurutnya, ke depan ia berharap RSI akan hadir di kota lainnya dengan target sampai 2021 ini 10 RSI.
"Namun semua butuh proses dan support dari masyarakat itu sendiri. Untuk menjadikan sepeda sebagai alat transportasi sehari-hari. Kalau tidak Dari kita sendiri kapan bisa mulai," tegasnya.
5. Respons Dishub Kota Bandung
Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bandung, Ricky Gustiadi merespons terkait hadirnya RSI di kota kembang. Menurutnya, hadirnya RSI Bandung selaras dengan program yang digulirkan pemerintah.
"Dengan sepeda bisa mengurangi angka polusi dan juga tingkat kemacetan di Bandung," ujarnya.
Pihak Dishub Kota Bandung, tengah menggulirkan program bike sharing yang hadir dibeberapa titik di Bandung serta penambahan jalur sepeda.
"Malah tahun 2021 kami telah menganggarkan sekitar 2.5 miliar untuk penambahan jalur sepeda. Saat ini masih dalam proses dan pemilihan jalur pun kita berikan kesempatan kepada masyarakat, komunitas sepeda. Mereka bisa memberikan masukan jalur mana yang tepat untuk dibuat jalur sepeda," jelasnya.
Harapannya, program yang gulirkan Dishub ini akan lebih bisa memfasilitasi para sepeda. Sehingga misi guna menjadikan sepeda sebagai alat transportasi bisa terealisasi di Kota Bandung.