Satpol PP Bandung Perluas Patroli di Tempat Umum Antisipasi Aksi Mesum

Laporkan jika ada tindak asusila di tempat umum

Bandung, IDN Times - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Bandung akan melakukan patroli rutin di beberapa lokasi ruang publik. Hal itu untuk mencegah aksi tindak asusila seperti yang diduga terjadi di Teras Cihampelas beberapa waktu lalu.

"Kami tempatkan petugas 24 jam, siang, sore, dan malam. Kami juga buat jaringan di sana. Tidak hanya patroli. Apabila patroli petugas sudah lewat, bisa diawasi oleh RT atau PKL di sana," ujar Kepala Satpol PP Kota Bandung, Rasdian Setiadi, Senin (9/1/2023).

Selain Teras Cihampelas, sejumlah lokasi juga akan dijaga ketat. Menurutnya ada sekitar 22 lokasi PKL binaan, termasuk beberapa ruang publik yang rawan.

"Termasuk saat ini kita juga fokus di kawasan Babakan Siliwangi, karena lokasinya luas dan di sana rimbun," katanya.

Patroli tersebut berkolaborasi dengan aparat kewilayahan untuk memperketat pengawasan.

1. Warga diimbau lapor jika ada aksi asusila di tempat umum

Satpol PP Bandung Perluas Patroli di Tempat Umum Antisipasi Aksi MesumSumber Gambar: www.rmol.co

Rasdian mengimbau masyarakat untuk melaporkan apabila melihat kejadian tindak asusila maupun kejahatan yang terjadi di ruang publik kepada petugas.

"Apabila masyarakat melihat kejadian seperti itu segera laporkan kepada petugas. Bisa melalui WhatsApp maupun media sosial agar penanganan menjadi semakin cepat dan kejadian serupa tidak terulang lagi," ungkapnya.

Masyarakat juga dapat menghubungi nomor 112 menggunakan ponsel dan akan terhubung dengan Bandung Command Center untuk kejadian kegawatdaruratan.

2. Aksi mesum sempat dilakukan muda-mudi di Teras Cihampelas

Satpol PP Bandung Perluas Patroli di Tempat Umum Antisipasi Aksi MesumIlustrasi asusila. (IDN Times/Sukma Shakti)

Sebelumnya, sepasang muda mudi diduga berbuat mesum di Teras Cihampelas, Kota Bandung. Aksi tak senonoh itu terekam oleh sebuah kamera dan viral di media sosial.

Berdasarkan keterangan dalam unggahan akun Instagram @infotibandung, peristiwa itu terjadi pada Senin (2/1/2022) sore. Dari rekaman video, aksi mesum itu dilakukan di tempat sepi. Belum diketahui identitas dari pasangan tersebut.

Sementara itu, salah seorang pedagang di kios yang berada di sepanjang Teras Cihampelas, Supadi mengaku baru mengetahui adanya aksi mesum tersebut dari temannya sesama pedagang.

"Gak tau secara pasti," kata dia pada Selasa (3/1).

Menurut Supadi, suasana di sekitar Teras Cihampelas memang sepi pada sore hari. Dia pun turut menyesalkan adanya aksi mesum tersebut. Supadi memastikan akan menegur pasangan yang berbuat mesuk jika mendapatinya.

3. Bukan yang pertama kali

Satpol PP Bandung Perluas Patroli di Tempat Umum Antisipasi Aksi MesumIlustrasi pornografi (IDN Times/Sukma Shakti)

Sebelumnya IDN Times beberapa kali melakukan kunjungan ke Teras Cihampelas pada waktu kerja sebelum ada kegiatan yang diselenggarakan Pemkot Bandung. Pada siang hari memang banyak pelajar yang berada di fasilitas ini baik bermain atau belajar.

Namun ada juga pelajar yang justru bermesraan tanpa takut ada orang lewat. Mereka melakukannya bahkan ketika teman lainnya berada di sekitar pasangan tersebut.

Topik:

  • Yogi Pasha
  • Galih Persiana

Berita Terkini Lainnya