Koalisi dengan Gerindra, Cak Imin Masih Ngebet Jadi Calon Presiden

Ribuan relawan PKB berkumpul di Lapangan Arcamanik Bandung

Bandung, IDN Times - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Muhaimin Iskandar, belum mau mundur dari pencalonan presiden 2024. Koalisi yang diusung bersama partai Gerindra belum membuatnya mundur dari keinginan mencalonkan diri sebagai orang nomor satu di Indonesia di Pemilu 2024, mendatang.

Muhaimin menuturkan, kepastian ketua umum Gerindra, Prabowo Subianto, sebagai calon presiden yang diusung partai tersebut belum membuat Muhaimin minder. Dia menyebut bahwa dirinya dan Prabowo sekarang masing sama-sama menjadi bakal calon presiden.

"Kami butuh tahapan satu langkah lagi yaitu menyepakati berdua siapa capres (calon presiden) dan siapa cawapres (calon wakil presiden)," ujar Muhaimin ditemui dalam sebuah acara di Lapangan Arcamanik, Bandung, Minggu (14/8/2022).

1. Masih menanti partai lain gabung koalisi untuk menentukan capres

Koalisi dengan Gerindra, Cak Imin Masih Ngebet Jadi Calon PresidenIDN Times/Debbie Sutrisno

Menurutnya, koalisi PKB-Gerindra masih menunggu partai politik lain yang akan bergabung. Saat ini komunikasi dengan sejumlah partai sudah dijalin.

Setelah ada partai yang bergabung barulah bisa menentukan siapa yang akan maju dalam pemilihan presiden sebagai capres.

"Jadi mungkin dalam waktu dekat tidak lama lagi kita lakukan (penentuan). Tergantung perkembangan karena kita butuh masukan-masukan dari partai lain yang akan mendukung," kata dia.

2. Pendekatan pada partai politik terus dilakukan

Koalisi dengan Gerindra, Cak Imin Masih Ngebet Jadi Calon PresidenANTARA FOTO/Wahyu Putro A

Muhaimin menegaskan PKB dan Gerindra terus melakukan pendekatan dengan partai politik lainnya untuk mau bergabung dengan koalisi kedua partai ini. Dia optimistis koalisi ini bisa menjadi kekuatan baru dalam kancah perpolitikan Indonesia pada 2024.

Di sisi lain, relawan di daerah pun mulai bergerak menguatkan barisan menyongsong Pilpres maupun Pilkada. Semua coba merebut hati rakyat dengan menyosialisasikan cita-cita PKB untuk Indonesia.

3. Ribuan orang tumpah ruah hadiri kegiatan Muhaimin

Koalisi dengan Gerindra, Cak Imin Masih Ngebet Jadi Calon PresidenIDN Times/Debbie Sutrisno

Dalam acara Gus Muhaimin Fest The Next 2024, ribuan relawan PKB dari seluruh dari di Jabar tumpah ruah di lapangan Arcamanik. Mereka tiba sedari pagi menggunakan berbagai kendaraan mulai dari bus, kendaraan pribadi, juga ada yang tiba dengan iring-iringan konvoi sepeda motor.

Konsolidasi relawan terbesar menjelang Pemilu 2024 ini dipadukan dengan konser musik, sejumlah musisi dan band ikut mengisi acara ini diantaranya, Pas Band, Rudy Caffeine, D'Jeprut Band, Ghea Youbi, dan Gege Gumilar Music.

Ditemui disela-sela kegiatan Inisiator Gus Muhaimin Fest The Next 2024, Syaiful Huda mengatakan, kegiatan ini merupakan ajang konsolidasi besar relawan Gus Muhaimin di Jawa Barat menyambut tahun politik 2024.

"Dimana Gus Muhaimin akan menyampaikan langsung visi kebangsaan melalui orasi politiknya di hadapan ribuan relawan yang sudah bekerja selama hampir satu tahun lebih ini di daerahnya masing-masing," kata Syaiful Huda.

Huda menuturkan animo tinggi masyarakat Jawa Barat hadir dalam Gus Muhaimin Fest ini membuktikan bahwa figur Ketum PKB tersebut sangat ditunggu-tunggu untuk memimpin bangsa Indonesia kedepan.

"Masyarakat menaruh harapan besar kepada beliau untuk perubahan yang lebih baik dan membawa bangsa yang kita cintai ini semakin adil, makmur, dan sejahtera," ujarnya.

Selain itu, Ketua DPW PKB Jawa Barat ini berharap Gus Muhaimin Fest ini bisa kembali membawa angin segar sekaligus jadi pemantik bagi pelaku ekonomi kreatif bangkit usai pandemik COVID-19.

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya