Tinggal 2 Bulan, Pemkot Bandung Belum Gelar Simulasi PTM Terbatas

Disdik Bandung tengah menyiapkan pedoman terlebih dahulu

Bandung, IDN Times - Pemerintah Kota Bandung belum bisa melaksanakan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) terbatas dalam waktu dekat. Hal ini disebabkan belum adanya pedoman khusus yang dibuat Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Bandung.

Sekretaris Disdik Kota Bandung, Cucu Saputra mengatakan, sejumlah persiapan PTM terbatas pada Juli 2021 terus dilakukan Pemkot Bandung. Mulai dari vaksinasi hingga pembuatan pedoman pembelajaran.

"Kami mempersiapkan sesuai SKB empat menteri, itu menyebutnya bulan Juli 2021 itu diupayakan PTM terbatas digelar," ujar Cucu saat dihubungi, Sealsa (18/5/2021).

1. Simulasi dilakukan setelah keluar pedoman PTM

Tinggal 2 Bulan, Pemkot Bandung Belum Gelar Simulasi PTM TerbatasPTM di SDN 1 Mejayan, Kabupaten Madiun. Nofika

Tahapan yang harus dilalui yaitu, harus adanya pedoman terlebih dahulu. Cucu menerangkan, jangan disalah artikan mengenai tahapan PTM terbatas. Simulasi dilakukan harus sesudah adanya pedoman terlebih dahulu.

"Pemkot akan menerbitkan pedoman pelaksanaan PTM terbatas. nanti dalam pedoman itu akan ada beberapa tahapan," ungkapnya.

2. Sekolah diminta sudah mencicil persiapan PTM terbatas

Tinggal 2 Bulan, Pemkot Bandung Belum Gelar Simulasi PTM TerbatasGubernur Ganjar Pranowo saat sidak uji coba PTM di Semarang. Dok Humas Pemprov Jateng

Saat ini pedoman PTM tengah dipersiapkan Disdik Bandung dengan melibatkan sejumlah pihak. Menurut Cucu, PTM terbatas tidak hanya melibatkan Disdik saja. Akan tetapi, sejumlah instansi terkait lainnya harus terlibat.

"Pertama secara keseluruhan mendorong sekolah agar menyiapkan sesuai daftar periksa dari berbagai hal, dari infrastruktur, bapak-ibu gurunya, setelah itu simulasi dimulai," jelasnya.

3. Vaksinasi diberikan pada seluruh PTK di Kota Bandung

Tinggal 2 Bulan, Pemkot Bandung Belum Gelar Simulasi PTM TerbatasPara siswi SMAN 4 Semarang saat uji coba pembelajaran tatap muka (PTM). Dok Humas Pemprov Jateng

Disdik Kota Bandung menargetkan 36.000 Pendidik dan Tenga Kependidikan (PTK) selesai diberikan vaksinasi sebelum PTM terbatas digelar. Adapun jumlah target itu bersumber dari, Paud, TK, SD, SMP, MTS, SMA, SMK, MA.

"Vaksinasi juga tidak berdasarkan alamat KTP, tetapi berbasis satuan pendidikan. jadi walaupun orang Lembang tetapi mengajar di Kota Bandung pasti jadi sasaran vaksin," katanya.

Baca Juga: Kejar PTM Terbatas, 4.000 PTK Bandung Disuntik Vaksin Dosis Kedua 

4. Disdik Bandung optimistos PTM digelar Juli 2021

Tinggal 2 Bulan, Pemkot Bandung Belum Gelar Simulasi PTM TerbatasSimulasi PTM yang dilaksanakan di SMP Negeri 12 Balikpapan (IDN Times/ Anjas Pratama)

Berdasarkan data yang diterima, Cucu mengatakan bahwa sudah ada 32.000 PTK di Kota Bandung sudah diberikan vaksinasi tahap I dan II. Dalam vaksinasi di lapangan, Disdik masih menemukan kendala seperti adanya PTK yang tidak sesuai syarat vaksinasi.

Bagi PTM yang tidak lolos vaksinasi tidak akan diizinkan mengikuti PTM. Cucu bilang, mereka yang tidak lolos vaksinasi akan tetap diizinkan mengajar secara daring. Sebab, PTM terbatas tidak mengizinkan seluruh siswa masuk dalam kelas. Melainkan, tetap ada sejumlah siswa melakukan pembekalan daring.

"Kita yakin optimis tenaga pendidik di Kota Bandung akan tuntas sebelum bulan Juni 2021," kata dia.

Baca Juga: Dukung PTM, Itenas Bandung Gelar Vaksinasi Tenaga Pendidik PAUD-SMA

Baca Juga: Siapkan PTM, YDSP Bandung Bantu Percepatan Vaksinasi Tenaga Pendidik

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya