Rombongan Pengiring Jenazah Eril Jadi Tontonan Warga di Tol Cipularang

Warga mengaku ikut sedih dengan kepergian putra Ridwan Kamil

Purwakarta, IDN Times - Rombongan kendaraan pembawa dan pengiring jenazah Emmeril Khan Mumtadz putra Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menarik perhatian warga. Bahkan, tak sedikit di antara warga yang menunggu rombongan di samping Jalan Tol Cikampek-Purwakarta-Padalarang (Cipularang).

Mereka mengaku ikut berduka atas musibah yang menyebabkan Eril meninggal dunia. "Saya ikut berduka cita dan bersedih untuk Pak Ridwan Kamil," kata salah seorang penumpang kendaraan pribadi yang melintasi Gerbang Tol Kalihurip Utama, Minggu (12/6/2022) petang.

Menurut pantauan di sana, banyak di antara pengendara yang penasaran dengan perjalanan rombongan pembawa dan pengiring jenazah Eril. Mereka pun kerap bertanya kepada petugas maupun wartawan mengenai posisi rombongan saat itu.

"Rombongan Eril sudah lewat belum?" tanya pengendara kendaraan asal Bekasi kepada wartawan yang berada di GT Kalihurip Utama. Mereka pun mengaku tidak merasa terganggu dengan pengalihan lajur di GT untuk dilalui oleh rombongan gubernur.

Sementara itu, sekelompok warga terlihat berkumpul di jembatan penyeberangan di atas ruas Tol Cipularang. Menurut laporan petugas kepolisian yang berjaga, mereka adalah warga yang sedang menunggu rombongan pembawa jenazah Eril.

"Mereka tahu (rombongan gubernur akan melintas) dari berita dan media sosial. Terus juga ada pemberitahuan sekaligus permohonan maaf kepada masyarakat atas penjagaan rombongan di jalan tol," tutur salah seorang petugas kepolisian yang ditemui di GT Kalihurip Utama.

Sebelumnya dikabarkan rombongan kendaraan pembawa dan pengiring jenazah Emmeril Khan Mumtadz, putra Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil telah melewati Gerbang Tol Kalihurip Utama. Rombongan terbagi dua yang melintas pukul 18.19 dan 18.35 WIB.

Menurut pantauan di lokasi, rombongan pertama yang melintas terdiri dari belasan unit kendaraan. Di mana, salah satunya berupa ambulans kecil yang diapit oleh kendaraan penumpang di depan dan belakangnya.

Sedangkan, rombongan kedua hanya berjumlah beberapa unit kendaraan termasuk satu ambulans berbentuk lebih besar. "Kemungkinan jenazah Eril ada di ambulans yang kedua," kata Supervisor Costumer Servis GT Kalihurip Utama Acep Jarkasih saat ditemui di lokasi.

Kendaraan yang mengiringi ambulans dilaporkan mencapai 30-50 unit. Mereka dikawal oleh kendaraan roda empat dan sepeda motor dari personel Patroli Jalan Raya (PJR) selama perjalanan di Tol Cipularang.

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya