Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Satu Bobotoh Meninggal karena Tabrakan Usai Nonton Laga Persib di GBLA

Ilustrasi jenazah. (IDN Times/Mia Amalia)
Ilustrasi jenazah. (IDN Times/Mia Amalia)
Intinya sih...
  • Satu Bobotoh meninggal dalam kecelakaan setelah nonton laga Persib di GBLA.
  • Kecelakaan melibatkan dua sepeda motor di Jalan SOR Pendamping GBLA.
  • Dua korban lainnya mengalami luka ringan dan satu luka berat, polisi melakukan olah TKP untuk mengungkap kasus secara menyeluruh.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Bandung, IDN Times - Kemenangan Persib Bandung atas Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), diwarnai kabar duka. Seorang Bobotoh dilaporkan tewas saat perjalanan pulang, Minggu malam, 11 Januari 2026.

Kanit Gakkum Satreskrim Polrestabes Bandung AKP Fiekry Adi Perdana mengatakan, kejadian terjadi sekira pukul 18.57 WIB. Kecelakaan melibatkan dua sepeda motor di Jalan SOR Pendamping GBLA, tepatnya di seberang Tol Purbaleunyi KM 148-A.

Kejadian berawal saat sepeda motor Honda Scoopy bernomor polisi D 4625 AQS yang dikendarai FO (21), membonceng IG, melaju dari arah Timur ke Barat di jalur berlawanan. Sementara sepeda motor Suzuki Satria FU yang dikendarai AH (31) dan membonceng RM (31) melaju di arah sebaliknya.

Setibanya di tempat kejadian perkara (TKP), dua kendaraan tersebut bertabrakan. Benturan keras membuat para pengendara dan penumpang mengalami luka-luka. Tetapi dalam insiden ini, seorang penumpang dinyatakan tewas.

"Penumpang Kendaraan Suzuki Satria FU RM meninggal dunia ditempat kejadian. Korban di bawa ke Forensik RSHS Kota Bandung," kata Fiekry saat dikonfirmasi Senin, 12 Januari 2026.

Ilustrasi tabrakan (freepik.com/rawpixel.com)
Ilustrasi tabrakan (freepik.com/rawpixel.com)

Ia menambahkan, dua korban lainnya mengalami luka ringan dan satu luka berat. Mereka dibawa ke RSUD Ujungberung mendapatkan perawatan medis. Polisi juga melakukan olah TKP dengan meminta keterangan sejumlah saksi dan mengumpulkan barang bukti.

"Kecelakaan tersebut di akibatkan oleh faktor manusia yaitu diduga pengendara Kendaraan Honda FO melanggar arus lalu lintas dan tidak konsentrasi," ungkapnya.

Selanjutnya, pihaknya akan melakukan pemeriksaan lanjutan terhadap saksi-saksi dan melakukan gelar perkara awal. Ini untuk mengungkap kasus kecelakaan tersebut secara menyeluruh.

Fiekry mengimbau kepada masyarakat agar selalu berhati-hati dalam berkendara, juga mentaati aturan dan rambu-rambu lalu lintas.

Share
Topics
Editorial Team
Yogi Pasha
EditorYogi Pasha
Follow Us

Latest News Jawa Barat

See More

Masa Depan Bandung Zoo Dievaluasi, Farhan Ungkap Ada Tiga Pilihan

12 Jan 2026, 15:48 WIBNews