Lawan Hoaks, Kominfo Gelar Literasi Digital di Jawa Barat

Melek digital juga bermanfaat buat banyak kepentingan

Bandung, IDN Times – Era digital tidak hanya mendatangkan berbagai macam keuntungan bagi masyarakat, namun juga menghadirkan banyak ancaman salah satunya dengan mudahnya berita bohong alias hoaks tersebar. Bagaimana tidak, semakin hari, semakin banyak pintu masuk bagi kabar hoaks hingga akhirnya mengancam informasi yang diterima masyarakat.

Salah satu cara paling efektif dalam melawan hoaks, ialah dengan meningkatkan kapasitas masyarakat dalam memperoleh informasi. Artinya, pemerintah mesti mampu meningkatkan kesadaran masyarakat agar tak seenaknya menerima informasi dari sumber yang tak dapat dipercaya.

Sebagai provinsi dengan jumlah penduduk terbanyak di Indonesia, agenda melawan hoaks di Jawa Barat adalah langkah penting bagi pemerintah. Maka, atas berbagai ancaman tersebut, Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia (Kemenkominfo RI) pada Selasa (5/7/2022) menggelar kegiatan literasi digital yang menyasar masyarakat Jawa Barat.

1. Lawan hoaks untuk percepat transformasi digital

Lawan Hoaks, Kominfo Gelar Literasi Digital di Jawa BaratMenteri Komunikasi dan Informatika Johnny G. Plate (IDN Times/Teatrika Handiko Putri)

Literasi digital Kemenkominfo kali ini diadakan dengan gelaran webinar, dan menyasar segmentasi pendidikan wilayah Provinsi Jawa Barat. Mereka mengangkat tema "Lawan Hoaks di Media Sosial", agar masyarakat tidak mudah menerima informasi yang berseliweran di berbagai platform media sosial.

Menteri Kominfo RI, Jhony G. Plate, dalam sambutannya mengatakan bahwa literasi digital bertujuan untuk membangun kesadaran serta pengetahuan masyarakat tentang pemanfaatan media sosial.

"Untuk mendukung percepatan transformasi digitial secara nasional, maka kami terus mengadakan berbagai kegiatan yang bersifat membangun kesadaran dan pengetahuan masyarakat dalam memanfaatkan media sosial," tutur Jhony G. Plate, dalam siaran pers yang diterima IDN Times, Rabu (6/7/2022).

2. Kemampuan digital bermanfaat untuk banyak urusan

Lawan Hoaks, Kominfo Gelar Literasi Digital di Jawa BaratIlustrasi transaksi digital (ANTARA FOTO/Aprillio Akbar)

Di sisi lain, Jhony G. Plate juga berharap dengan adanya literasi digitial dari Kominfo RI, masyarakat dapat mengembangkan keterampilan di dunia digital. Memiliki keterampilan tersebut di era yang serbadigital ini amat penting, salah satunya karena dapat dimanfaatkan untuk tujuan bisnis.

"Media sosial hari ini tidak hanya sekedar menjadi platform informasi semata melainkan telah banyak berdampak pada sektor lainnya. Oleh karena itu diharapkan masyarakat bisa mengembangkan dan meningkatkan keterampilan di dunia digital untuk kesejahteraan". tutur Menteri Kominfo ini

Agenda webinar ini menghadirkan beberapa narasumber di antaranya Anggota Komisi IV DPR RI, Ono Surono; Anggota DPRD Kab. Cianjur, Susilawati: dan Co-Founder sekaligus Fact-Check Specialist at MAFINDO, Ari Wibowo.

3. Pemprov Jabar getol berupaya lawan hoaks

Lawan Hoaks, Kominfo Gelar Literasi Digital di Jawa Baratilustrasi hoax (IDN Times/Sukma Shakti)

Pemerintah Provinsi Jawa Barat pun beberapa kali melakukan upaya literasi digital bagi masyarakatnya agar dapat terhindar dari bahaya hoaks. Berbagai upaya itu sampai-sampai membuat Gubernur Jabar Ridwan Kamil meraih penghargaan Tokoh Jawara Digital dari Kemenkominfo pada Desember 2021.

Setelah mendapat penghargaan tersebut, Ridwan Kamil mengklaim jika Pemprov Jabar tak akan berhenti untuk meningkatkan kesadaran masyarakatnya dalam mengolah informasi digital.

“Saya kerja tidak untuk cari penghargaan, tapi kalau ada apresiasi, alhamdulillah. Poinnya, sebagai pengambil keputusan tertinggi (di Jawa Barat), di mana ada kemauan maka terjadi lompatan,” ujar Ridwan Kamil, ketika itu.

Baca Juga: Data: 47 Persen Media Digital di RI Dipakai untuk Hoaks dan Penipuan

Baca Juga: MAFINDO dan KOMINFO Gelar Kelas Kebal Hoaks di Yogyakarta

Baca Juga: Dituduh Sebarkan Hoaks, 90 Media Online Kuwait Dicabut Izinnya

Topik:

  • Galih Persiana

Berita Terkini Lainnya