Adhitia Putra, Pengganti Teddy Tjahjono Jadi Director of Sports Persib

Dia sudah setahun bersama Persib Bandung

Bandung, IDN Times - PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) akan melakukan perombokan di tubuh manajemen. Salah satu yang dipastikan bakal hengkang adalah Director of Sports PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono.

PT PBB pun sudah menunjuk pengganti Teddy, yaitu Adhitia Putra Herawan. Dia sebenarnya bukan orang baru di PT PBB karena sudah setahun bergabung bersama Persib dalam pengembangan teknologi.

"Sebetulnya sudah sempat bantu Persib beberapa waktu yang lalu, terus ya diminta sebenarnya untuk take over (mengganti) Pak Teddy lah karena saya juga asli dari Bandung, lama juga di sepak bola punya tim sendiri dan segala macam, ditawarin untuk coba bantu-bantu Persib, mimpi menjadi kenyataan bagi orang Bandung," ujar Adhitia saat berbinang dengan wartawan, Rabu (27/6/2024).

1. Belajar dan tak jadikan beban atas jabatan baru ini

Adhitia Putra, Pengganti Teddy Tjahjono Jadi Director of Sports PersibAdhitia Putra Herawan. IDN Times/Debbie Sutrisno

Menurutnya, menggantikan seorangf Teddy jelas menjadi tantangan tersendiri. Teddy yang sudah berada di Persib sejak 2011 mempunyai pekerjaan yang bagus di mana sudah dua kali ikut serta membawa Persib menjadi kampiun Liga Indonesia.

Namun, Adhitia bertekad agar bisa membawa Persib tetap berada di papan atas Liga Indonesia. Dia pun enggan menjadikan jabatan barunya sebagai beban yang harus ditanggung, karena komunikasi terus dijalin dengan semua pihak agar dirinya mampu memberikan dampak positif pada Persib.

"Saya anggap ini sebagai jalan untuk bisa berkontribusi langsung ke Persib, sebagai bukti kecintaan ke Persib. Selama ini kan di luar, sekarang punya kesempatan berada di dalam," ujarnya.

2. Dia sempat menjadi direktur teknik klub amatir

Adhitia Putra, Pengganti Teddy Tjahjono Jadi Director of Sports PersibBolaSport

Adhitia Putra Herawan bukan nama asing di dunia sepak bola amatir Bandung. Ia pernah menjabat sebagai Direktur Teknik di klub amatir Expose FC, yang berkompetisi di Bandung Premiere League (BPL).

Expose FC, didirikan oleh alumni Politeknik Negeri Bandung (Polban) pada 2017, adalah klub semi-profesional yang menjadi wadah bagi para mantan mahasiswa Polban untuk tetap berkiprah di sepak bola.

3. Lama berkecimpung di perusahaan rintisan

Adhitia Putra, Pengganti Teddy Tjahjono Jadi Director of Sports PersibIlustrasi orang berdiskusi menganalisa data (freepik.com/freepik)

Lulusan Polban (2004-2007) ini memiliki pengalaman panjang di bidang teknologi. Ia pernah menjabat sebagai Chief Technology Officer di sebuah platform e-commerce terkemuka di Indonesia sejak 2021.

Sebelumnya, Adhitia menjabat sebagai Head of Engineering di platform yang sama dari Maret 2020 hingga Oktober 2021. Dalam profil LinkedIn-nya, Adhitia mencatat pengalaman sebagai GM Development Transformations dan Senior Solution Analyst di PT Smartfren Telecom Tbk pada 2018-2020.

Selain itu, ia pernah bekerja sebagai Solution Architect di Allianz (2017-2018) dan Division Head di Cybertrend Intrabuana (2011-2016).

Baca Juga: Kiper Fitrul Dwi Resmi Hengkang dari Persib Bandung 

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya