[BREAKING] Pekerja Tiongkok Tewas Terjatuh dari Tiang Eleveted di Proyek KCIC 

Korban terjatuh saat pengerjaan trase KCJB

Bandung Barat, IDN Times - Seorang pekerja asal Tiongkok meninggal dunia di lokasi pengerjaan proyek trase Kereta Cepat Jakarta-Bandung di Jalan Raya Cimareme, Desa Gadobangkong, Kecamatan Ngamprah, Kabupaten Bandung Barat (KBB).

Korban yang belum diketahui namanya tersebut terjatuh saat pengerjaan tiang eleveted untuk jalur kereta cepat. Peristiwa itu terjadi pada Selasa (18/8/2020) sekitar pukul 17.05 WIB.

"Kejadian jam lima lebih. Kurang tahu awalnya gimana, tiba-tiba ada besi jatuh dari atas. Saya tahunya korban udah berada di bawah. Meninggal di tempat," ujar Ikhwan (30), salah seorang pekerja di sekitar lokasi, Selasa (18/8/2020).

Namun demikian, korban diketahui seorang pekerja asal Tiongkok yang baru saja bekerja beberapa minggu bekerja di lokasi ini. Saat ditanya, saksi tidak mengenali nama korban. Namun, di lihat dari parasnya, korban dipastikan bukan pekerja lokal melainkan pekerja asal Tiongkok.

"Dia orang Tiongkok baru datang sekitar dua mingguan di sini," ucapnya.

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya