TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Spanduk Protes Jalan Rusak di Garut, Ridwan Kamil Ungkap Penyebabnya

Ridwan Kamil pastikan hal ini karena efek pandemik COVID-19

Tangkap Layar (IDN Times/Azzis Zulkhairil)

Bandung, IDN Times - Gubernur Jawa Barat (Jabar) mengungkap penyebab pembangunan jalan provinsi di beberapa wilayah Kabupaten Garut belum diperbaiki secara maksimal. Dari kasus ini warga juga melayangkan spanduk protes.

Menurutnya, pembangunan infrastruktur jalan sendiri memang mengalami penundaan karena pandemik COVID-19. Sehingga, ada beberapa ruas jalan provinsi di kabupaten dan kota yang belum maksimal.

"Misalnya ada spanduk protes warga saya maklumi karena dua tahun terakhir anggarannya tergeser ke covid. Makanya tahun ini saya gak banyak membangun yang lain-lain, fokus ke jalan," ujar Emil di Jalan Gatot Subroto, Kota Bandung, Senin (21/3/2023).

1. Ridwan Kamil akan maksimalkan pembangunan jalan tahun ini

Gubernur Jabar Ridwan Kamil (IDN Times/Azzis Zulkhairil)

Dengan kondisi ini, Emil memastikan pada 2023 ini ada penambahan anggaran insfratruktur untuk perbaikan jalan. Di mana nantinya akan dikebut pada 2024 oleh gubernur baru pemenang Pilgub Jabar 2024.

"Yang kurang-kurang akan disempurnakan, disampaikan salah satunya infrastruktur jalan tahun ini dinaikin, di Musrenbang. Tahun depan juga dinaikkan, selama COVID-19 saya minta maaf anggaran infrastruktur banyak digeser ke bansos," ungkapnya.

2. Ridwan Kamil minta maaf jika masih belum maksimal

Ridwan Kamil. (ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi)

Dengan masa jabatan yang hanya tinggal beberapa bulan, Emil turut meminta maaf pada masyarakat. Dia juga berharap Gubernur Jabar yang baru akan membawa Jabar lebih maju.

"Atas nama pribadi dan pemerintah juga saya menghaturkan permohonan maaf di tahun terakhir ini jika ada hal yang kurang, tentu Jawa Barat akan terus bergerak maju siapapun pemimpinnya insya Allah menjadi yang lebih baik," ujar Emil.

Baca Juga: Wagub Uu Bela Ridwan Kamil Soal Spanduk Protes Jalan Rusak di Garut

Baca Juga: Di Depan Ridwan Kamil, Iwan Bule Tegaskan Siap Maju Pilgub Jabar 2024

Berita Terkini Lainnya