Korban Tabrakan Nagreg Dibuang di Jateng, Ini Harapan Keluarga

Suasana duka masih selimuti keluarga

Garut, IDN Times - Suasana haru masih menyelimuti rumah Handi Saputra (18 tahun). Ia merupakan salah satu korban kecelakaan di Kabupaten Bandung, Jawa Barat, yang jenazahnya ditemukan di sebuh sungai di sekitar Banyumas, Jawa Tengah, beberapa hari lalu.

Handi merupakan warga Kecamatan Limbangan, Kabupaten Garut, Jawa Barat, yang mengalami kecelakaan lalu lintas di wilayah Kabupaten Bandung bersama kekasihnya. Setelah kejadian, ia dievakuasi oleh pelaku yang kemudian jenazahnya malah dibuang di Jawa Tengah. 

1. Ayah berharap pelaku segera ditemukan

Korban Tabrakan Nagreg Dibuang di Jateng, Ini Harapan KeluargaIDN Times / Istimewah

Ayah Handi Saputra, Entes Hidayatullah, berharap agar pelaku daripada kasus yang menyebabkan anaknya meninggal dunia segera ditemukan. Harapan itu diutarakan selepas upacara pemakaman anaknya.

"Iya saya mah, meminta supaya pelaku yang telah buang anak saya segera ditangkap oleh kepolisian dan diadili seadil-adilnya." Kata Entes, Minggu (19/12/2021).

2. Keluarga berharap kepolisian dapatkan pelaku.

Korban Tabrakan Nagreg Dibuang di Jateng, Ini Harapan KeluargaIDN Times/Aris Darussalam

Entes mengatakan, ia masih tidak percaya jenazah anaknya akan diperlakukan secara keji seperti itu. Hingga saat ini, kata dia, kejadian tersebut membuat keluarganya masih sangat terpukul hingga saat ini.

Kok bisa setega itu, sesudah menabrak malah dibuang. Saya sebagai orangtua sangat sakit hati, diperlakukan seperti anjing saja anak saya itu,” ujarnya.

3. Keluarga sudah mengikhlaskan kepergian anaknya.

Korban Tabrakan Nagreg Dibuang di Jateng, Ini Harapan KeluargaIDN Times / Istimewah

Entes mengaku jika dengan berat hati eluarga sudah mengikhlaskan kepergian anaknya. Meski demikian, ia masih tetap berharap agar kasus tersebut bisa terungkap dan pihak kepolisian segera menangkap para pelakunya.

"Pokoknya saya minta pihak berwajib dapatkan pelakunya, dan beri hukuman yang setimpal,” katanya.

Baca Juga: Korban Tabrakan Ditemukan di Cilacap, Jenazah Dimakamkan di Nagreg

Baca Juga: [BREAKING] Korban Tabrakan Nagreg Ditemukan Tak Bernyawa di Jateng

Baca Juga: Berbahaya, Polisi Imbau Pemudik Tak Selfie di Terowongan Nagreg

Topik:

  • Galih Persiana

Berita Terkini Lainnya