Keren! Kolaborasi Larusso X Attack on Titan Dihadiri 2 Ribu Pengunjung

Ini kali pertama AoT berkolaborasi

Bandung, IDN Times - Local brand Larusso baru saja mengumumkan kolaborasi eksklusif pertama di Indonesia dengan anime sekaligus manga legendaris, Attack on Titan. Digemari oleh lebih dari 100 juta orang di seluruh dunia, manga karya Hajime Isayama ini di-publish oleh Kodansha, dan berhasil memiliki fan-base yang sangat besar di Indonesia.

Adanya fan-base yang besar di Indonesia, membuat Larusso tak ragu untuk menjalin kolaborasi dengan Attack on Titan. Lebih daripada itu, menurut Kenny Koesoemo, COO of Larusso Group, Larusso ingin menunjukkan pada publik bahwa jenama lokal juga bisa menciptakan fashion collection yang lebih kreatif dari brand luar negeri.

Kolaborasi Attack on Titan pertama di Indonesia dengan brand casual wear ini menghadirkan koleksi yang diberi nama Celebrating the Life of Eren Yaeger. Koleksi ini antara lain menghadirkan beberapa item fashion seperti tshirt, jaket, hingga topi. 

Bagaimana jalannya kolaborasi antara Larusso dan Attack of Titan?

1. Kedua kolaborator memiliki sejarah masing-masing

Keren! Kolaborasi Larusso X Attack on Titan Dihadiri 2 Ribu PengunjungAttack On Titan Final Season part 3 (dok. Muse Indonesia/Attack On Titan Final Season)

Larusso merupakan brand casualwear yang telah berdiri sejak tahun 1978, dengan konsep “Smart Fashion”, menggabungkan teknologi dan inovasi dengan tren global terkini.

Sementara Attack on Titan, adalah IP (intellectual property) Internasional yang bercerita tentang umat manusia yang hidup di wilayah yang dikelilingi tiga lapis tembok besar, yang melindungi mereka dari makhluk pemakan manusia berukuran raksasa yang dikenal sebagai Titan.

Menurut Kenny, koleksi bersejarah antara Larusso dan Attack on Titan menghadirkan konsep “Collectibles”, yang bertujuan agar koleksi ini tidak hanya sekadar dipakai sehari-hari namun juga bisa dikoleksi dan dikenang oleh penggemar Attack on Titan setelah anime-nya tamat.

"Koleksi ini dibagi tiga, dimulai dari menceritakan bagian awal, tengah dan akhir cerita dari anime tersebut. Sehingga koleksi berjudul “Celebrating the Life of Eren Yaeger," ujar Kenny, dalam siaran pers yang diterima IDN Times, Senin (20/11/2023).

2. Ingin jadi merchandise yang dikenang fans

Keren! Kolaborasi Larusso X Attack on Titan Dihadiri 2 Ribu PengunjungKolaborasi Larusso X Attack on Titan Dihadiri 2 Ribu Orang (IDN Times/Istimewa)

Kenny berharap kolaborasinya kali ini bersama Attack on Titan bukan hanya semata-mata merchandise, tetapi juga dapat memberikan kenangan berkesan bagi para fans. Apalagi seperti dijelaskan di atas, Attack on Titans sendiri telah digemari oleh lebih dari 100 juta penggemar.

Maka itu jangan heran jika sejak resmi berkolaborasi, Kenny telah memprediksi peluncuran dari koleksinya akan menyita perhatian publik dan diburu para penggemar Attack on Titans.

3. Antusiasme publik yang tinggi, dihadiri dua ribu orang

Keren! Kolaborasi Larusso X Attack on Titan Dihadiri 2 Ribu PengunjungKolaborasi Larusso X Attack on Titan Dihadiri 2 Ribu Orang (IDN Times/Istimewa)

Kenny mengatakan, diperkirakan lebih dari dua ribu orang menghadiri launching kolaborasi eksklusif antara Larusso dengan Attack on Titan pada 18 November 2023 di Lippo Mall Puri, Jakarta Barat.

Apalagi acara tersebut dimeriahkan beberapa influencer ternama, cosplayer, dan masyarakat.

"Antusiasme yang tinggi terhadap koleksi ini  menggarisbawahi bahwa daya saing brand lokal yang berkonsep dan berkualitas tidak kalah dengan brand internasional," ujar Kenny.

Tak hanya itu, Larusso juga menggelar exclusive online launching di Shopee yang tak kalah mencuri perhatian.

Baca Juga: 5 Alasan Kenapa Ending Anime Attack on Titan Dibenci oleh Banyak Fans!

Baca Juga: 10 Anime Aksi yang Bisa Ditonton setelah Attack on Titan Tamat

Topik:

  • Galih Persiana

Berita Terkini Lainnya