IM3 Ooredoo Ajak Millennial Bandung Berkreasi Ciptakan Konten Menarik

Kegiatan ini bakal hadir di YouTube FanFest 2019

Bandung, IDN Times - Belakangan ini semakin banyak Youtuber yang muncul dengan beragam konten kreatif di Tanah Air. Tidak heran jika penggunaan data seluler terus meningkat dalam beberapa tahun terakhir.

Nah, untuk terus menciptakan konten kreatif, IM3 Ooredoo mengajak sekaligus menantang mellennial Kota Bandung untuk melakukan hal serupa. Seperti apa tantangan yang ditawarkan Ooredoo untuk kaum millennial di Tanah Air, khususnya di Kota Bandung? Yuk, simak penjelasannya di bawah ini.

1. Kampanye "Collaboration-Freedom to Collaborate"

IM3 Ooredoo Ajak Millennial Bandung Berkreasi Ciptakan Konten MenarikIDN Times/Yogi Pasha

Kampanye “Collabonation–Freedom To Collaborate” yang baru saja diluncurkan IM3 Ooredoo memang dikhususkan untuk generasi millennial di Tanah Air. SVP Head of Brand Management & Strategy Indosat Ooredio Fahoni Arifin mengatakan, kampanye itu merupakan gerakan nasional untuk mendorong generasi muda Indonesia dalam menciptakan konten digital yang positif dengan cara berkolaborasi. 

Menurut dia, kolaborasi itu bisa dengan menciptakan konten digital yang positif dengan cara bekerja sama, baik dengan pembuat konten yang berpengalaman, maupun dengan teman sendiri.

Melalui kolaborasi, kata dia, anak muda dapat bebas mengekspresikan kreativitas tanpa batas sehingga mampu berkembang dan belajar lebih cepat.

2. Bekerja sama dengan Youtobe FanFest dan bakal hadir di 5 kota

IM3 Ooredoo Ajak Millennial Bandung Berkreasi Ciptakan Konten MenarikIDN Times/Yogi Pasha

Fahoni mengatakan, sebagai bagian dari kampanye Collaboration ini, IM3 Ooredoo bekerja sama dalam YouTube FanFest yang akan hadir di 5 kota Indonesia yaitu Showcase Event pertama di Kota Bandung dan akan berlangsung pada Sabtu(21/9) dan Minggu(22/9) di Hotel Transluxry.

Setelah Kota Bandung, kegiatan akan dilanjutkan di Kota Yogyakarta, Surabaya, Makassar dan Liveshow di Jakarta.

3. Bandung jadi kota pertama

IM3 Ooredoo Ajak Millennial Bandung Berkreasi Ciptakan Konten MenarikIDN Times/Yogi Pasha

Bandung menjadi kota pertama pelaksanaan acara tersebut dan pada Showcase YouTube FanFest yang digelar pada tanggal 21-22 September 2019, nanti. Dalam kegiatan ini IM3 Ooredoo akan menghadirkan dua Kreator YouTube yaitu Yudist Ardhana dan Kery Astina.

Dalam Showcase ini Yudist dan Kery akan menunjukkan bagaimana mereka dapat menciptakan konten secara maksimal dan menarik dengan cara berkolaborasi, yang akan menginspirasi generasi muda untuk melakukan hal yang sama dengan teman, keluarga, atau bahkan dengan konten kreator sekalipun yang sudah memiliki banyak subscriber.

"Konten kreator atau YouTuber terus berkembang seiring dengan kemajuan teknologi, sehingga kini menjadi YouTuber bisa dijadikan sebuah profesi," katanya.

4. Bakal dihadiri konten kreator lokal

IM3 Ooredoo Ajak Millennial Bandung Berkreasi Ciptakan Konten MenarikIDN Times/Yogi Pasha

Sementara itu, VP Head of West Java Sales Area Indosat Ooredoo Hendi Gunawan mengatakan, dalam kegiatan Showcase Event di Kota Bandung bakal banyak dihadiri kreator konten lokal. Diharapkan, dengan kehadiran mereka mampu menghasilkan kolaborasi kreativitas konten dari para anak muda dengan Youtuber sehingga bisa menghasilkan ekpresi lain yang positif.

"Acara ini akan menampilkan banyak kreator lokal, serta menjadi ajang bagi para penggemar untuk bertatap muka dan memungkinkan mereka untuk berkolaborasi langsung dengan idolanya," kata Hendi. 

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya