MUI Jabar Ikut Dalami Kelompok Khlaifatul Muslimin

MUI Jabar sudah berkoordinasi dengan pihak kepolisian

Bandung, IDN Times - Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jawa Barat (Jabar) akan meneliti terkait gerakan Khlaifatul Muslimin yang terjadi di sejumlah daerah beberapa waktu lalu. 

Sekretaris Umum (Sekum) MUI Jawa Barat, Rafani Achyar mengatakan, saat ini timnya masih melakukan penelitian. Ia juga sudah membaca isi selembaran yang dibagikan di beberapa wilayah termasuk di Jabar.

"Sebetulnya itu bukan ormas, jadi kan dua-tiga hari lalu ditemukan selembaran dibeberapa tempat seperti Cimahi, Sukabumi dan Cianjur, kami sudah koordinasi dengan pihak Kepolisian," ujar Rafani, saat dihubungi Rabu (1/6/2022).

1. MUI anggap selembaran itu tidak begitu mengkhawatirkan

MUI Jabar Ikut Dalami Kelompok Khlaifatul MusliminIDN Times/Galih Persiana

Kemudian, Rafani menjelaskan, isi selembaran ini sudah dituliskan sejak 2016 dan berpusat dari Bandar Lampung. Adapun isi nya secara eksplisit tidak mendirikan negara atau menggantikan NKRI. Justru, kata dia, ada ajakan juga untuk non muslim. 

"Kalau dari isi selembarannya menurut saya tidak terlalu mengkhawatirkan. Cuma yang harus digali itu kenapa ini kok disebarkan secara serentak di wilayah Jawa Barat, itu yang sedang diteliti oleh kami dan pihak Kepolisian," kata dia. 

2. Polda menyebutkan bahwa isi surat mengarah ajakan tegakan negara islam

MUI Jabar Ikut Dalami Kelompok Khlaifatul MusliminKabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Ibrahim Tompo. IDN Times/Debbie Sutrisno

Seperti diketahui, selembaran ini dibagikan oleh massa konvoi dengan membawa tulisan Khilafatul Muslimin. Kejadian otu terjadi di wilayah Cimahi, dan Karawang. Kabid Humas Polda Jawa Barat, Kombes Pol Ibrahim Tompo mengatakan, Polda Jabar belum mengetahui tujuan dari organisasi ini.

"Tetapi dari tulisan yang ada, sudah mengajak membuat sistem khilafah yang mungkin bertentangan dengan sistem di negara kita," ujar Ibrahim saat dihubungi melalui sambungan telepon, Selasa (31/5/2022).

3. Polda Jabar masih melakukan pendalaman

MUI Jabar Ikut Dalami Kelompok Khlaifatul MusliminKabid Humas Polda Sulsel Kombes Pol Ibrahim Tompo. IDN Times / Sahrul Ramadan

Selain itu, kata dia, kegiatan konvoi yang dilakukan dugaan organisasi khilafah ini pun tidak berizin. Sehingga, Ibrahim menjelaskan bahwa hal ini sedang dalam pendalaman Polda Jabar.

"Masih banyak hal yang perlu dilakukan pendalaman, untuk itu kita akan melakukan pemeriksaan terhadap mereka semua, baik organisasinya maupun orang-orang yang ikut dalam aksi tersebut," katanya.

4. Polda Jabar belum ketahui jumlah anggota ini

MUI Jabar Ikut Dalami Kelompok Khlaifatul MusliminEks Kabid Humas Polda Sulsel Kombes Pol Ibrahim Tompo. IDN Times / Sahrul Ramadan

Disinggung soal siapa saja dan berapa jumlah anggota organisasi ini. Ibrahim mengungkapkan bahwa hal itu masih belum bisa diketahui karena sedang menjalani pemeriksaan. 

"Di Jabar sudah lakukan pemeriksaan, ada beberapa yang melaksanakan konvoi kemarin hari apa ya, ada yang di daerah Cimahi dan Karawang (konvoi) kalau tidak salah," kata dia.

Baca Juga: Viral di Medsos, Polda Jabar Dalami Organisasi Khilafatul Muslimin

Baca Juga: Paytren Yusuf Mansyur, MUI Jabar: Ustaz Fokus Dakwah Saja 

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya