TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Ingin Jadi Pilihan Investor, Pemprov Jabar Buat Ekosistem Investasi

Ada empat agenda penting dalam ekosistem investasi

Humas/Pemprov Jabar

Bandung, IDN Times - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat (Jabar) mengejar seluruh persiapan untuk menjadikan wilayahnya sebagai destinasi investasi. Beberapa langkah yang saat ini dilakukan yaitu membuat program ekosistem investasi.

Ridwan Kamil alias Emil, Gubernur Jabar mengatakan, ada tiga hal yang menjadi unggulan Jabar untuk menarik investor. Ketiganya yaitu kesiapan infrastruktur, SDM yang produktif dan kemudahan pelayan perizinan.

"Dengan tiga alasan ini Jabar bertahan menjadi tujuan investasi. Saya targetkan, kita harus naik kelas, kita harus juara menjadi pusat investasi se-Asean dengan tiga keunggulan tadi," ujar Emil, Kamis (19/8/2021).

1. Program ini sebagai road map investasi di Jabar

Humas/Pemprov Jabar

Program ekosistem investasi ini bekerja sama dengan Kantor Perwakilan Bank Indonesia Jabar. Emil bilang, program ini diharapkan bisa melahirkan cetak biru, road map dan rencana aksi agar bisa mewujudkan kemudahan berusaha dan pengembangan investasi secara komprehensif di Jabar.

"Lahirnya cetak biru bisa menyiapkan masa depan investasi Jabar, juga ada rencana aksi yang tersusun dalam road map," ungkapnya.

2. Empat aspek program ini akan memanjakan investor

Investorsadar.com

Sedangkan, Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Jabar, Herawanto mengatakan, ekosistem investasi akan meliputi empat aspek utama. Aspek pertama yaitu keberadaan Investment Hub sebagai sarana dan tempat untuk memfasilitasi para pelaku usaha, media showcasedan networking pelaku usaha dengan calon investor.

"Aspek kedua adalah Network and Social Connections sebagai jejaring untuk bertukar informasi antar pelaku usaha dengan para calon investor," katanya.

Selain itu, ada aspek ketiga. Ia mengatakan, aspek ini berupa penyiapan bagi berbagai investment vehicleter, terutama seperangkat aturan dan ketentuan untuk mendukung kemudahan berinvestasi.

"Keempat berupa program capacity building sebagai sarana pengembangan sumber daya kegiatan usaha, baik yang dilakukan oleh pemerintah pusat maupun daerah," ujarnya.

3. Investor harus melihat potensi di Jabar

lutfihamid.com

Herawanto menambahkan, dengan dibentuknya ekosistem investasi Jabar, diharapkan semakin memperkuat posisi tujuan prioritas investasi di Indonesia. "Satu hal yang perlu kita ketahui bersama, investasi tidak hanya terbatas pada proyek-proyek atau industri besar sedang, namun juga industri kecil menengah dan UMKM," katanya.

Investor baik dalam dan luar negara harus melihat Jabar dengan segala potensi. Menurutnya, jumlah penduduk yang besar, kekayaan alam yang berlimpah dan diperkuat dengan tingkat kreativitas masyarakat yang tinggi, sudah terbukti menggerakkan roda perekonomian.

"Pembentukan ekosistem investasi juga mencakup berbagai upaya penguatan dan dukungan UMKM sebagai salah satu potensi investasi," ungkapnya.

Baca Juga: 8 Fakta Dakwaan Sidang Perdana Korupsi Bansos Aa Umbara

Baca Juga: Demi Jabatan, 11 Kepala Dinas KBB Setor Uang ke Aa Umbara

Berita Terkini Lainnya