Bursa Kripto Sumbang 40 Ribu Liter Oksigen untuk Indonesia

Indonesia dipilih karena mengalami badai COVID-19

Bandung, IDN Times – Gerakan saling menolong sepertinya semakin menjadi-jadi, utamanya ketika berbicara tentang penanganan pandemik COVID-19. Upaya-upaya itu dilakukan oleh banyak perusahaan swasta, salah satunya ialah Binance, sebagai bursa kripto internasional.

Sebagai bagian dari gerakan Crypto Against COVID yang sedang berlangsung, Binance Charity telah mengirimkan dua tangki oksigen cair, dengan total 40.000 liter, atau sekitar 5.000 silinder oksigen ke Jakarta. Ibu Kota ini dipilih karena Indonesia baru saja mengalami badai COVID-19 dalam beberapa bulan terakhir lantaran hadirnya varian delta.

Bagaimana langkah kampanye Binance Charity untuk Indonesia dan dunia?

1. Mendukung COVAX yang rencananya menyasar 250 ribu orang di 11 negara dunia

Bursa Kripto Sumbang 40 Ribu Liter Oksigen untuk IndonesiaIlustrasi vaksinasi COVID-19 (ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra)

Lewat kerja samanya dengan UNICEF, Binance Charity kurang lebih telah menyumbangkan 1 juta USD untuk mendukung program COVAX (program vaksinasi dunia yang dipimpin oleh Persatuan Bangsa Bangsa). Salah satu negara yang menerima program tersebut ialah Indonesia.

Menurut Helen Hai, Kepala Binance Charity, misi daripada dukungan perusahaannya terhadap COVAX tidak main-main. Ia berharap COVAX dapat menyasar lebih dari 250 ribu orang di 11 negara dunia.

Sepuluh negara lain selain Indonesia ialah Ghana, Nigeria, Kenya, Uganda, Mesir, Filipina, Vietnam, Bangladesh, Ukraina, dan Brasil.

2. Optimistis badai COVID-19 di Indonesia segera usai

Bursa Kripto Sumbang 40 Ribu Liter Oksigen untuk IndonesiaIlustrasi proses pemakaman salah satu jenazah COVID-19. (IDN Times/Aldila Muharma dan Fiqih Damarjati)

Helen mengatakan jika apa yang terjadi di Indonesia dalam beberapa bulan terakhir telah membuat pilu masyarakat dunia. Dengan berbagai bantuan dari pihak swasta, termasuk dari perusahaannya, ia yakin masyarakat dapat melalui berbagai masalah ini bersama-sama.

“Varian Delta telah membawa gelombang keruntuhan dan kehancuran baru yang tak ada hentinya ke banyak daerah. Kami sangat sedih melihat orang-orang Indonesia mengalami bulan yang paling memukul sejauh ini."

"Maka itu kami mendukung mereka yang menawarkan dukungan dalam mengatasi ini, karena hari-hari yang lebih cerah akan datang,” tuturnya, dalam rilis yang diterima IDN Times, Minggu (14/8/2021).

3. Tak hanya Indonesia, India dan Vietnam juga jadi fokus kampanye

Bursa Kripto Sumbang 40 Ribu Liter Oksigen untuk IndonesiaIlustrasi tenaga medis mengenakan APD untuk menangani pasien virus corona. ANTARA FOTO/Irwansyah Putra

Di sisi lain, Binance Charity juga meluncurkan jenis Crypto Against COVID sebagai respons mereka terhadap pandemik COVID-19 pada Januari 2021. Sejak saat itu, kampanye Crypto Against COVID telah menyumbangkan lebih dari 5 juta USD untuk upaya COVID di seluruh dunia.

Sebelum dukungan berbentuk oksigen dan vaksin, kampanye ini lebih dulu menyumbangkan 2 juta APD yang untuk 400 rumah sakit di 26 negara.

Selain Indonesia, upaya Crypto Against COVID juga telah didapatkan oleh masyarakat India dan Vietnam. Pada Mei 201, Binance Charity mengirim dua tangki oksigen cair ke India, disusul dengan sumbangan 100.000 masker dan 50 ventilator ICU.

Sementara Vietnam akan segera menerima instrumen PCR yang diklaim paling canggih: mampu memproses 400 tes COVID per hari.

4. Bagaimana kondisi terbaru COVID-19 di Indonesia?

Bursa Kripto Sumbang 40 Ribu Liter Oksigen untuk IndonesiaPetugas menyuntikkan vaksin COVID-19 kepada pengendara di pelayanan vaksinasi secara Layanan Tanpa Turun atau Drive Thru di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, Kamis (1/7/2021). (ANTARA FOTO/Abriawan Abhe)

Sebelumnya, Satuan Tugas (Satgas) Penanganan COVID-19 mencatat pada Minggu (15/8/2021) mencatat kasus virus corona di Indonesia telah bertambah 20.813 kasus. Dengan begitu, total kasus COVID-19 di Indonesia sementara ini menjadi 3.854.354 kasus.

Dilaporkan, dari jumlah total kasus COVID-19 tersebut, sebanyak 384.807 di antaranya merupakan kasus aktif.

Satgas COVID-19 juga mengungkapkan ada penambahan pasien sembuh dari virus corona hari ini sebanyak 30.361 orang. Secara akumulasi, sudah ada 3.351.959 orang sembuh dari COVID-19 di tanah air.

Wilayah dengan akumulasi kesembuhan terbanyak berasal dari DKI Jakarta (817.725 kesembuhan), Jawa Barat (579.529) dan Jawa Tengah (387.223).

Sementara itu, kematian akibat virus corona di Indonesia juga bertambah 1.222 kasus. Penambahan tersebut membuat jumlah korban jiwa sejak awal pandemik akibat COVID-19 di Indonesia telah mencapai 117.588 orang.

Baca Juga: Mau Beli Bitcoin, Binance, Ethereum? Cek 13 Pedagang Kripto Resmi ini

Baca Juga: Pasar Cooling Down, Sekarang Saat yang Tepat Investasi Aset Kripto!

Baca Juga: Cara Cek Data Vaksinasi COVID-19, Ada Lokasi Vaksinasi Terdekat    

Topik:

  • Galih Persiana

Berita Terkini Lainnya