TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Lawan Persib di GBLA, Barito Putera Yakin Bisa Curi Poin

Laskar Antasari akan memanfaatkan kelemahan Persib

Caretaker Barito Putera, Vitor Tinoco saat memberikan keterangan pers di Graha Persib (IDN Times/Azzis Zulkhairil)

Bandung, IDN Times - PS Barito Putera percaya diri bisa mencuri poin pada pertandingan kontra Persib Bandung dalam lanjutan pertandingan Liga 1 Indonesia musim 2022/2023 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jumat (16/9/2022).

Caretaker Barito Putera, Vitor Tinoco mengatakan, saat ini tim asuhannya memiliki waktu persiapan yang singkat. Sehingga, harus fokus untuk meningkatkan kepercayaan diri pemain.

"Kami hanya memiliki satu latihan recovery dan dua hari latihan persiapan. Tetapi saya tetap yakin mereka bisa bermain dengan baik dan bangkit dari kekalahan di laga terakhir dari Persija," ujar Victor di Graha Persib, Kamis (15/9/2022).

1. PS Barito Putera berusaha memperbaiki diri setelah kekalahan laga kemarin

Caretaker Barito Putera, Vitor Tinoco saat memberikan keterangan pers di Graha Persib (IDN Times/Azzis Zulkhairil)

Dalam pertandingan besok, Victor menjelaskan, sejumlah strategi tengah dimatangkan. Laskar Antasari akan mencoba memanfaatkan kelemahan lawan.

"Tentu saja di pertandigan besok kami sebisa mungkin mencoba memperbaiki penampilan tim. Kami lihat pertandingan Persib, jadi kami mencoba agar bisa menandingi, tetapi dilihat juga kelemahan Persib," ungkapnya.

2. PS Barito Putera mewaspadai pemain Persib Bandung

Caretaker Barito Putera, Vitor Tinoco saat memberikan keterangan pers di Graha Persib (IDN Times/Azzis Zulkhairil)

Soal absennya tiga pemain Persib yakni Febri Hariyadi, Frets Butuan, dan Erwin Ramdani, Vitor berujar bahwa hal ini tidak menjadi masalah besar. Ia justru berpikir bahwa pemain Persib lainnya perlu diwaspadai.

"Kami tahu materi pemain Persib bagus, jadi oke, meski Persib biasa pakai tiga pemain itu, masih ada pemain lain yang main bagus juga," katanya.

Baca Juga: Hasil Liga 1: Bekuk Barito Putera, Persija Tembus Empat Besar

Baca Juga: Hasil Liga 1: Bekuk Barito Putera, Persija Tembus Empat Besar

Berita Terkini Lainnya