Adu Mulut Driver Online dengan Penumpang di Subang Berujung Maut

Pelaku buang jenazah dan hendak jual mobil korban

Subang, IDN Times - Pelaku begal mobil dan pembunuhan driver transportasi online berhasil diringkus. Pelaku diketahui bernama Gunawan (26 tahun), warga Kabupaten Serang, Banten.

Tim Gabungan dari Satuan Reserse Kriminal Polisi Resor Subang, Unit Reskrim Polsek Jalancagak, dan Resmob Direktorat Kriminal Umum Polda Jabar berhasil menangkap pelaku pada Kamis (23/1) dini hari.

1. Mobil korban ditemukan di Garut

Adu Mulut Driver Online dengan Penumpang di Subang Berujung MautIlustrasi (IDN Times/Sahrul Ramadan)

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Jabar, Komisaris Besar Saptono Erlangga mengatakan, tim gabungan berhasil melakukan pengungkapan dan penangkapan pelaku pencurian dengan kekerasan yang menyebabkan kematian.

"Tim gabungan berhasil mengamankan 1 unit mobil dengan jenis Toyota Sienta dengan nopol D 1612 QZZ warna silver milik korban di daerah Desa Lembang, Kecamatan Leles, Kabupaten Garut," ungkapnya, Jumat (24/1).

2. Pelaku mengakui perbuatannya

Adu Mulut Driver Online dengan Penumpang di Subang Berujung MautIDN Times/Bagus F

Selanjutnya, pada saat bersamaan polisi berhasil mengetahui lokasi pelaku yang tak jauh dari lokasi ditemukannya mobil milik korban.

Tim gabungan pun bergegas melakukan penangkapan terhadap pelaku yang diketahui bernama Gunawan di daerah Desa Cipancar Kecamatan Leles Kabupaten Garut.

"Saat diamankan Gunawan mengakui perbuatannya. Kemudian pelaku berikut barang bukti diamankan ke Polres Subang guna proses lebih lanjut," paparnya.

3. Pelaku menusuk gian leher dan wajah korban

Adu Mulut Driver Online dengan Penumpang di Subang Berujung Maut(Ilustrasi pembunuhan) IDN Times

Dari hasil pemeriksaan, Gunawan nekat menusuk korban yang diketahui seorang driver Grabcar karena diawali cekcok pembayaran ongkos dari Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, ke wilayah Subang.

Setibanya di kontrakan pelaku, cekcok pembayaran dengan korban masih berlangsung. Kemudian pelaku dibisiki oleh rekannya untuk melakukan penusukan pada korban sambil menyerahkan sebuah pisau sangkur.

"Kemudian Gunawan menghampiri korban dan melakukan penusukan pada korban menggunakan sebuah pisau sangkur ke leher dan wajah bagian kiri korban di sekitar kontrakan tempat tinggalnya di Perum Bumi Abdi Praja, Kelurahan Sukamelang Kecamatan Subang, Kabupaten Subang," terangnya.

4. Pelaku buang jenazah dan jual mobil korban

Adu Mulut Driver Online dengan Penumpang di Subang Berujung MautIlustrasi pemasangan garis polisi di TKP. IDN Times/M.Idris

Setelah korban sudah tidak bernyawa, pelaku kemudian membuang pisau sangkur tersebut di kebun sekitar TKP. Kemudian Gunawan menaikkan korban ke mobil miliknya lalu pergi ke arah Jalan Cagak, Subang.

"Pelaku kemudian membuang jenazah korban di Jalan Raya Patrol Kampung Patrol RT 20/07 Desa Tambakmekar, Kecamatan, Jalancagak Kabulaten Subang. Selanjutnya pelaku pergi ke Garut untuk menjual mobil milik korban," jelas Erlangga.

Topik:

  • Galih Persiana

Berita Terkini Lainnya