TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Yana Mulyana Resmi Diangkat Jadi Wali Kota Bandung 

Dia tinggal menunggu pelantikan oleh Gubernur Jabar

IDN Times/Istimewa

Bandung, IDN Times - Pelaksana tugas (Plt) Wali Kota Bandung Yana Mulya resmi diangkat menjadi Wali Kota Bandung masa bakti 2008-2013. Pengangkatan ini hasil dari Rapat paripurna DPRD Kota Bandung terkait pengusulan Plt Wali Kota Bandung menjadi wali kota Bandung definitif dan pemberhentian wakil wali kota Bandung pada Jumat (4/3/2022).

Plt Wali Kota Bandung, Yana Mulyana mengucapkan terima kasih kepada anggota DPRD Kota Bandung yang telah melakukan hal-hal dengan baik sesuai regulasi. Dengan pengangkatan ini, Yana tinggal menunggu arahan untuk pelantikan secara resmi yang dilakukan oleh Gubernur Jabar, Ridwan Kamil.

"Ya belum tahu (pelantikannya). Kan mekanismenya harus ditempuh dari kota ke gubernur, dan nanti gubernur menyampaikan ke Kemendagri agar segera dilantik," ujar Yana ditemui di Gedung DPRD Kota Bandung, Jumat 4/3/2022).

1. Belum ada informasi pelantikan wali kota

IDN Times/Humas Bandung

Yana pun hanya akan mengikuti azas dan aturan yang sudah ada dari pemerintah pusat. Dia tidak ingin mendahului agar bisa dilantik menjadi wali kota.

Untuk saat ini yang bisa dilakukannya menempuh regulasi sesuai aturan di Pemkot Bandung dan DPRD Bandung.

"Ya sudahlah kita ikuti proses selanjutnya," kata dia.

2. Ikuti proses yang ada

IDN Times/Humas Bandung

Yana pun hanya akan mengikuti azas dan aturan yang sudah ada dari pemerintah pusat. Dia tidak ingin mendahului agar bisa dilantik menjadi wali kota.

Untuk saat ini yang bisa dilakukannya menempuh regulasi sesuai aturan di Pemkot Bandung dan DPRD Bandung.

"Ya sudahlah kita ikuti proses selanjutnya," kata dia.

Baca Juga: Akselerasi Program, Yana Mulyana Segera Evaluasi dan Uji Kompetensi PJT Pratama 

Berita Terkini Lainnya