TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

AHY Minta Kader Jayakan Kembali Demokrat di Jawa Barat

Demokrat targetkan 15 persen kursi di DPR RI

AHY saat ditemui wartawan setelah acara Silaturahmi dan Kontemplasi bersama Partai Demokrat, Minggu (17/4/2022). (IDNTimes/Melani Putri)

Bandung, IDN Times - Partai Demokrat tengah melakukan konsolidasi internal sebagai persiapan pemilihan legislatif pada 2024. Di Jawa Barat, Dewan Pengurus Daerah (DPD) Demokrat melaksanakan Musyawarah Cabang (Muscab) serentak.

Dalam kegiatan ini, Ketua Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono meminta agar kader di Jabar bisa mengembalikan lagi kejayaannya. AHY meminta para kader berjuang untuk merebut kemenangan dalam pemilu 2024 seperti kuda hitam.

"Seperti yang sering saya sampaikan selama ini lebih baik kita memiliki semangat dan mental seperti kuda hitam. Partai Demorkat wajib juara di Pemilu 2024," katanya secara virtual dihadapan para kader Partai Demokrat Jabar, Jumat (20/5/2022).

1. Kader harus fokus menangkan kursi di daerah

AHY melantik Ketua DPD Demokrat Kepulauan Riau (IDN Times/Istimewa)

Menurutnya, muscab harus dijadikan momenten yang baik bagi kader Partai Demokrat sebagai konsolidiasi organisasi internak partai dan sekaligus rekonsolidasi. Semua pihak wajib fokus mempersiapkan diri dalam menjalankan kerja politik demi menyongsong pemilihan umum nanti.

"Tentunya semua itu bertujuan bagaimana memenangkan pemilu presiden, gubernur, wali kota, bupati dan DPR serta DPRD Provinsi, Kota dan Kabupaten," paparnya

AHY juga meminta para kader fokus dan serius untuk membangun struktur partai dari tingkat DPP, DPC, PAC, Ranting dan Anak Ranting. Menurutnya, lima tahun ke depan Partai Demorkat harus konsisten sebagai partai yang ceras modern dan kuat, serta makin mengakar kepada rakyat.

"Kader harus optimistis Insya Allah ada jalan peluang sukses bagi Partai Demorkat. Sejumlah lembaga survey telah menunjukan peningkatan terhadap Partai Demokrat, semua itu patut kita syukuri karena berkat hasil kerja keras para kader. Namun, jangan sampai berpuas diri dari hasil itu semua, dan kita tetap harus berkerja untuk rakyat," kata dia.

2. Jabar punya potensi kader yang baik sebagai pemimpin

Ilustrasi pilkada serentak. IDN Times/Mardya Shakti

Sementara itu dalam sambutannya, Ketua DPD Provinsi Jawa Barat Anton Sukartonno Suratto menegaskan bahwa Muscab adalah momen penting di Partai Demokrat. Untuk itu sesuai dengan arahan AHY Muscab jadikan sebagai ajang konsolidasi dan penyegaran di internal partai untuk meraih kemenangan dan kejayaan Partai Demokrat 2024.

"Muscab jadikan konsolidasi internal untuk panaskan mesin partai, bukan menjadi ajang kekuatan. Bersaing boleh, tapi bersaing secara sehat dan penuh kekeluargaaan. Siapaun nanti tang terpilih itulah hasil demokrasi," kata Anton.

Menurut anggota DPR RI ini, Jawa Barat dengan berbagai situasi dialetika politik nasional dan regional serta berbagai potensi kader. Di sisi lain sosok AHY menjadi magnet di Jawa Barat untuk pergerakan positif para kader.

"Pelaksanaan Muscab serentak menjadi sebuah keniscayaan manajemen partai modern. Mari kita laksanakan dengan penuh rasa solidaritas antarkader. Menang atau kalah adalah suatu hal yang lumrah dalam sebuah percaturan tetapi menjaga solidaritas di partai menjadi prioritas," kata Anton.

Baca Juga: DPD Demokrat Jabar Targetkan 28 Kader Bisa Duduk di Kursi DPR RI 

Berita Terkini Lainnya