PJ Gubernur Jabar Harus Mampu Lakukan Langkah Percepatan Pembangunan

PJ gubernur harus paham pembangunan berbasis gender

Bandung, IDN Times - DPRD Jabar telah mengusulkan tiga nama Pj Gubernur Jabar menyusul berakhirnya masa jabatan Ridwan Kamil. Siapapun PJ Gubernur yang terpilih nanti, warga berharap mampu melakukan langkah percepatan pembangunan.

Sehingga pembangunan di Jawa Barat bisa makin maju dan berkelanjutan sesuai dengan harapan seluruh pihak.

“Jawa Barat harus menjadi Provinsi yang maju, tidak hanya dibidang fisik tapi juga di sektor lain seperti ekonomi dan kebudayaan,” kata Ketua Yayasan Kebudayaan Lokatmala Indonesia, Wina Rezky Agustina, kepada Wartawan, Kamis (3/8/2023).

1. PJ gubernur harus paham pembangunan berbasis gender

PJ Gubernur Jabar Harus Mampu Lakukan Langkah Percepatan PembangunanIDN Times/Istimewa

Dia menyebutkan, sosok Pj Gubernur nanti juga harus paham pembangunan berbasis gender. Paham terhadap pembangunan kaum perempuan, anak-anak, ibu hamil dan mereka yang termarjinalkan karena disebabkan oleh kemiskinan kultural dan struktural.

“Kami berharap mereka yang terpilih adalah mereka yang paham kondisi Jawa Barat. Memiliki visi pembangunan yang jelas dan melakukan berbagai langkah strategis di berbagai bidang,” sambungnya.

2. DPRD Jabar sudah layangkan surat ke pusat

PJ Gubernur Jabar Harus Mampu Lakukan Langkah Percepatan PembangunanGubernur Jabar Ridwan Kamil (IDN Times/Azzis Zulkhairil)

Wakil Ketua DPRD Jabar Achmad Ru'yat mengatakan, telah menggelar rapat yang diikuti pimpinan dan juga perwakilan dari fraksi-fraksi di DPRD Jabar. Dari rapat itu, didapat kesepakatan tiga nama yang akan diusulkan sebagai calon Pj Gubernur.

"Kami akan melayangkan surat dengan tiga nama ini. Semoga ketiga nama yang diusulkan menjadi calon Pj Gubernur Jabar itu nanti bisa menjalankan peran dan fungsinya, melanjutkan penyelenggaraan pemerintahan dengan sinergis,” paparnya.

Ru’yat berharap sesuai arahan Kemendagri hingga pemilihan gubernur Jabar 2024, Pj Gubernur bisa melaksanakan tugas sesuai undang-undang. “Ya kami harapkan nanti Pj Gubernur bisa bekerja sesuai undang-undang, sesuai dengan harapan warga Jawa Barat,” sebutnya.

3. DPRD Jabar usulkan 3 nama Pj Gubernur

PJ Gubernur Jabar Harus Mampu Lakukan Langkah Percepatan PembangunanPenandatanganan CDPOB baru Bogor Timur dan Indramayu Barat di Gedung DPRD Jabar. IDN Times/DPRD Jabar

Seperti diketahui DPRD Jawa Barat telah menentukan tiga nama yang bakal diusulkan menjadi calon Penjabat (Pj) Gubernur. Keputusan itu dihasilkan dalam rapat pimpinan DPRD Jabar, Rabu (2/8/2023).

Mereka yang diusulkan antara lain Prof Dr apt Keri Lestari MSi yang saat ini menjabat Direktur Institut Pembangunan Jawa Barat UNPAD, Guru Besar Farmasi UNPAD dan Wakil Rektor III UNPAD 2015-2020.

Selanjutnya Bey Triadi Machmudin Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media, Sekretariat Presiden. Terakhir Asep Mulyana saat ini menjabat sebagai Dirjen Peraturan Perundangan Kemenkumham. Asep juga sempat menjadi Kepala Kejaksaan Tinggi Jabar.

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya