TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Demo Tutup Exit Tol Pasteur, 8 Mahasiswa Bandung Diamankan Polisi

Delapan orang ini diduga berperan sebagai korlap

Istimewa

Bandung, IDN Times - Jajaran polisi dari Polrestabes Bandung mengamankan delapan Mahasiswa Indonesia Menggugat (MIM) yang melakukan unjuk rasa Omnibus Law UU Cipta Kerja (Ciptaker) dengan melakukan penutupan Exit Tol Pasteur, Kota Bandung, Jumat (23/10/2020).

Delapan orang ini diamankan lantaran diduga berperan sebagai koordinator lapangan (Korlap). Adapun aksi ini sempat ricuh karena massa aksi bersitegang dengan aparat kepolisian dan Organisasi Masyarakat (Ormas).

1. Mahasiswa awalnya hanya ingin menyampaikan aspirasi UU Ciptaker

Istimewa

Kapolresta Bandung, Kombes Pol Ulung Sampurna Jaya mengatakan, aksi dari MIM pada intinya hendak menyampaikan aspirasi perihal UU Ciptaker. Namun, dalam praktik di lapangan, mahasiswa justru menutup akses keluar di Gerbang Tol Pasteur.

"Mereka menyampaikan aspirasi dengan melakukan cara memasuki jalan tol dan menutup jalan tol," ujar Ulung pada awak media di lokasi aksi.

2. Polisi sudah peringkatkan untuk tidak melakukan blokade exit Tol Pasteur

Istimewa

Ulung menerangkan, sebelumnya polisi telah berikan peringatan dan upaya pencegahan bahwa penutupan Tol Pasteur ada baiknya tidak dilakukan oleh aksi massa. Akan tetapi, massa tetap melakukan tindakan tersebut dan mengakibatkan kemacetan.

"Kami sudah peringatkan, mereka bersikukuh untuk melakukan penutupan jalan sehingga kami lakukan pencegahan untuk dibubarkan," jelasnya.

3. Delapan orang ini sudah diproses di Satreskrim Polrestabes Bandung

Istimewa

Saat massa aksi berlangsung, Ulung mengaku, sudah menurunkan personel sebanyak 130 orang. Delapan orang ini kata dia, akan tetap diproses berdasarkan aturan UU 38 tahun 2004 tentang jalan. Kasus ini juga saat ini ditangani oleh Satreskrim Polrestabes Bandung.

"Bagaimanapun juga yang namanya sudah melakukan blokade jalan dan penutupan jalan itu sudah mengganggu ketertiban umum mengganggu aktifitas masarakat yang lewat baik dari bandung mau ke arah Jakarta, ataupun sebaliknya," kata dia.

Berita Terkini Lainnya