TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Bagikan Ribuan Daging Kurban, DKM Tajug Gede Gunakan Daun Jati 

Daging kurban diberikan langsung kepada warga miskin 

Dok Dedi Mulyadi

Purwakarta, IDN Times - Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Tajug Gede Cilodong Kabupaten Purwakarta membagikan ribuan paket daging kurban. Uniknya, mereka membungkus daging tersebut menggunakan daun jati.

"Semua daging kita bungkus dengan daun jati dan pipiti sebagai wadahnya. Jadi, paket daging kurban yang kita bagikan tidak dibungkus plastik,” ujar Ketua DKM Tajug Gede, Dedi Mulyadi, Minggu (10/7/2022).

Daging kurban yang dibagikan itu berasal dari beberapa ekor sapi yang dipotong di Rumah Potong Hewan terdekat. Adapun, para penerima paket daging kurban kali ini tersebar di berbagai daerah di Jawa Barat.

1. Daun jati dan pipiti jadi pengganti kantong plastik

moslemlifestyle.com

Mengenai daun jati untuk membungkus daging tersebut, Dedi menyatakan tujuannya agar lebih ramah lingkungan. Tidak hanya itu, ia menilai daun jati dan bungkus pipiti juga cukup aman membungkus daging segar.

"Daun jati dan pipiti juga memiliki nilai estetika dibandingkan kantong plastik," kata Dedi Mulyadi yang merupakan Wakil Ketua Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia saat ini.

2. Daging kurban untuk memenuhi gizi warga miskin

ilustrasi daging sengkel (instagram.com/walnutrangefarms.com)

Paket daging kurban tersebut disebar dan dibagikan kepada warga di wilayah Kabupaten Purwakarta, Karawang, Subang hingga Indramayu. Adapun, sasarannya adalah keluarga di wilayah dengan tingkat kemiskinan yang tinggi.

Dedi berharap, paket daging kurban tersebut bisa memberikan manfaat bagi para penerimanya. Selain untuk memperingati Iduladha 1443/2022, bahan makanan tersebut juga bisa mencukupi gizi masyarakat.

Baca Juga: Ribuan Orang  Salat Adha di Lapangan Gasibu Bandung

Berita Terkini Lainnya