Berkaraoke Bersama, Keseruan Diskaraoke VOL. 5 Pecah di Bandung

Gigs ini suguhkan lagu-lagu era 80-an, 90-an, dan 2000-an

Bandung, IDN Times - Pecah tak terhindarkan. Dentuman musik berkonsep counter-culture iringi seisi ruangan untuk berkaraoke bersama. Konsisten suguhkan gigs untuk millennial, IDN Soundscape berkolaborasi dengan MLDSPOT, hadir kembali pada event Diskaraoke VOL. 5 di 90 kitchen & Bar, Bandung, pada Jumat (29/11) malam.

Puluhan pemuda-pemudi Bandung mengangkat tangan dan bergoyang mengikuti lagu-lagu era 80-an, 90-an, dan 2000-an yang selalu bisa menggoda pendengarnya untuk sing-along.

1. Jangan khawatir tidak hafal lirik

Berkaraoke Bersama, Keseruan Diskaraoke VOL. 5 Pecah di BandungDok. IDN Times

Tak perlu khawatir tidak hafal lirik. Layar besar di depan dance floor menampilkan lirik yang memandumu untuk terus bisa bernyanyi. Lagu-lagu yang disajikan berkaraoke adalah lagu-lagu populer pada zamannya yang kembali diputar.

Meski suhu Bandung dingin, semakin malam gigs Diskaraoke semakin panas. Lagu demi lagu berjalan, kerumunan di area dance floor semakin padat dan pecahlah berkaraoke bersama-sama menyanyikan lagu era 80-an, 90-an, dan 2000-an.

2. Game seru warnai kemeriahan

Berkaraoke Bersama, Keseruan Diskaraoke VOL. 5 Pecah di BandungDok. IDN Times

Diskaraoke VOL. 5 ini bukan sebatas party biasa di mana kamu cuma bisa joget-joget sendiri. Bagi kamu yang punya nyali, bisa join keseruan game Suck & Blow yang disaksikan di depan anak-anak senoparty. Tentunya hadiah yang disuguhkan tak kalah menarik untuk kamu yang berani join game.

Permainan ini dibagi menjadi dua kelompok. Pemain harus mengantarkan kartu ke pemain terakhir di kelompoknya menggunakan mulut. Kekompakkan antarkelompok diperlukan agar kartu yang ditempel di mulut tidak jatuh.

3. Wadah millennial Bandung

Berkaraoke Bersama, Keseruan Diskaraoke VOL. 5 Pecah di BandungDok. IDN Times

Seorang pengunjung Diskaraoke VOL. 5, Anwar (25) mengatakan dirinya terpuaskan atas gelaran event itu. Dia berharap Diskaraoke digelar lagi di Kota Bandung.

"Acaranya keren. Ngewadahin banget millennial Bandung. Semoga IDN Soundscape bikin lagi nanti di Bandung," ucap Anwar.

Topik:

  • Galih Persiana

Berita Terkini Lainnya