TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Genjot Pariwisata Jabar, Empat Menteri Datangi Garut Naik Kereta Api

Jalur kereta api bisa mempermudah akses masyarakat

IDN Times/Debbie Sutrisno

Bandung, IDN Times - Garut nampaknya akan menajdi salah satu daerah di Provinsi Jawa Barat yang sektor pariwisatanya akan dikembangkan secara masif. Waktu tempuh dari Ibu Kota Provinsi, Bandung, yang tidak jauh membuat daerah ini sangat mudah dijangkau menggunakan transportasi baik pribadi maupun umum.

Untuk meninjau kondisi pariwisata di Kabupaten Garut, empat menteri secara bersamaan mengunjungi kota ini menggunakan kereta api dari Stasiun Bandung, menuju Stasiun Cibatu, Jumat (26/4).

Keempatnya adalah Menteri Keuangan Sri Mulyani, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri Pariwisata Arief Yahya, dan Kepala Badan Ekonomi Kreatif Triawan Munaf. Mereka ditemani Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil serta Kepala Kereta Api Indonesia Edi Sukmoro.

Dalam kunjungan ini mereka meninjau sejumlah program pemerintah, di antaranya Sinergi Meningkatkan kesejahteraan masyarakat di daerah wisata, program Pembiayaan Ultra Mikro (UMi), reaktivasi jalur kereta api Bandung-Cibatu, pengembangan pariwisata Situ Bagendit, serta pembangunan infrastruktur pendukung pariwisata.

1. Jabar akan jadi destinasi wisata internasional

instagram.com/aullyaa_ferdiana

Menteri Keuangan Sri Mulyani menuturkan kunjungan ini memang sebagai upaya pemerintah untuk menjadikan Jawa Barat (Jabar) sebagai destinasi internasional. Untuk merealisasikan hal tersebut, maka provinsi ini jangan hanya mengandalkan satu daerah saja, seperti Bandung.

"Maka kita akan coba mereaktivasi jalur kereta ini sehingga nantinya akan ada juga peningkatan (ekonomi) masyarakat," ujar Sri Mulyani.

Menurutnya, untuk mengembangkan daerah ini berbagai kementerian dan lembaga akan bekerja sama dengan pemerintah daerah membangun berbagai infrastruktur serta membentuk konten kreatif yang bisa menarik wisatawan baik lokal maupun asing.

Baca Juga: Peran Universitas di Tanah Air Penting Dalam Kemudahan Proyek KPBU

Baca Juga: Ini 10 Tempat Keindahan Wisata di Garut yang Wajib Dikunjungi

2. Situ Bagendit akan mulai diperbaiki

IDN Times/Galih Persiana

Sementara itu, Gubernur Jabar Ridwan Kamil menuturkan, kegiatan yang mendatangkan empat menteri secara sekaligus ke Garut merupakan hal yang luar biasa. Dia pun mengamini bahwa potensi Jabar untuk bisa dijadikan pusat destinasi internasional harus diselesaikan oleh berbagai elemen.

"Kabupaten Garut dijadikan percontohan unggulan pariwisata Jabar. Karena ini di sini ada gunung, laut, pantai, sawah, hingga lembah yang bisa menjadi tempat wisata," paparnya.

Salah satu destinasi yang akan diperbaiki infrastrukturnya adalah Situ Bagendit. Dengan mengkolaborasikan anggaran dari daerah dan pusat, diharap tahun 2020 akan ada perubahan yang signifikan.

Berita Terkini Lainnya