TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Diduga Jaringan Teroris, Seorang Pria di Bandung Diciduk Tim Densus 88

Penangkapan diduga teroris dilakukan akhir pekan kemarin

Ilustrasi teroris (IDN Times/Mardya Shakti)

Bandung, IDN Times - Seorang pria berinisial A diamankan tim Densus 88 Antiteror. Penggeledahan pun dilakukan di rumahnya yang berada di area perumahan di Kecamatan Arcamanik, Kota Bandung.

Penangkapan dan penggeledahan tersebut dilakukan tim Densus 88 Antiteror pada Minggu (17/4/2022). Salah seorang warga yang meminta identitasnya disembunyikan membenarkan adanya aktivitas yang dilakukan oleh polisi.

"Iya benar. Kemarin Minggu. Cuma datangnya malam sekali," ujar seorang warga yang enggan disebut namanya, Selasa (19/4/2022).

1. Tinggal bersama beberapa orang di rumah

Rumah yang dikontrak pria diduga teroris. IDN Times/Istimewa

Sosok A pun tak banyak diketahui aktivitasnya. Sebab A yang tinggal dengan beberapa orang di rumah tersebut hanya mengontrak, bukan penghuni tetap dari lama.

"Baru ngontrak beberapa bulan saja," katanya.

Menurut warga tersebut, A pun belum pernah melapor ke pengurus rukun tetangga (RT) maupun rukun warga (RW). Alhasil tak banyak orang yang mengenal sosok tersebut.

2. Sosok A tidak banyak berinteraksi dengan tetangga

Rumah kontrakan yang ditempati pria diduga anggota teroris. IDN Times/Istimewa

Begitu juga dengan aktivitas di rumah tersebut. Warga mengaku sama sekali tak tahu kegiatan A dan profesi yang dijalaninya selama ini.

"Kalau ngelewat rumahnya tuh suka sepi saja. Kaya rumah kosong. Malah dikira emang enggak ada orang di rumah itu," katanya.

Warga pun kaget saat mengetahui ada tim Densus 88 datang ke rumah tersebut. Menurut warga, tim datang tengah malam untuk melakukan penggeledahan. Namun dia tak mengetahui persis aktivitas penggeledahan yang dilakukan oleh tim Densus 88 Antiteror.

Baca Juga: Identitas dan Peran 5 Tersangka Teroris NII yang Ditangkap Densus 88

Berita Terkini Lainnya