TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Hujan Deras Disertai Angin Kencang Rusak 10 Rumah Warga di KBB

Beruntung tak ada korban jiwa dalam peristiwa ini

Dok. BPBD KBB

Bandung Barat, IDN Times - Hujan deras disertai angin kencang yang menerjang wilayah Kecamatan Cililin, Kabupaten Bandung Barat pada Senin (25/11) pukul 14.00WIB mengakibatkan sejumlah pohon tumbang dan rumah warga rusak.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Duddy Prabowo menyebutkan, angin kencang tidak hanya melanda bangunan rumah dan pohon, Pasar Tradisional Cililin juga ikut diterjang sapuan angin kencang tersebut.

"Kejadian yang berlangsung cepat mengakibatkan beberapa pohon dan papan reklame tumbang, angin kencang juga mengakibat kerusakan pada bagian atap Pasar Cililin dan beberapa rumah warga," ungkap Duddy, Senin (25/11).

1. Sepuluh rumah rusak, warga terpaksa diungsikan

IDN Times/Sukma Sakti

Sejauh ini, berdasarkan data yang terkumpul, sebanyak 9 rumah warga mengalami rusak ringan pada bagian atap rumah. Sementara satu rumah mengalami rusak berat.

Menurut Duddy, kejadian hujan dan angin kencang yang merusak beberapa rumah warga di Kampung Cinta Karya RT 03/08 Desa Cililin, Kecamatan Cililin, KBB itu juga mengharuskan 9 jiwa diungsikan ke rumah kerabat terdekat.

"Satu rumah yang mengalami rusak berat atas nama Bapak Amin (58 th)," ucap Duddy. Meski demikian, Duddy memastikan tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.

2. Petugas masih lakukan evakuasi dan pendataan

Ilustrasi pohon tumbang. IDN Times/Imron

Duddy menjelaskan, saat ini petugas gabungan dari BPBD KBB, Koramil, Kecamatan dan Polsek Cililin tengah berjibaku mengevakuasi puing-puing rumah dan pohon tumbang yang menutup jalan sisa hujan angin itu.

"Arus lalu lintas sudah kembali normal. sampai saat ini petugas masih melakukan pendataan di lapangan," sebutnya.

Berita Terkini Lainnya