TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Setelah AHY dan Airlangga Hartato, Ridwan Kamil Kini Temui Prabowo

Kang Emil, apa langkah politik yang tengah disusun?

Istimewa

Bandung, IDN Times - Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil alias Emil kembali menemui pimpinan partai. Orang nomor satu di Jabar ini baru saha menemui Ketua Dewan Pembina Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Gerindra, Prabowo Subianto.

Alasan Emil menemui Prabowo Subianto tidak jauh berbeda ketika dirinya bertemu pimpinan partai Golkar, Airlangga Hartato, dan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dari Partai Demokrat. Emil mengatakan, pertemuan dengan Prabowo untuk berdiskusi mengenai kemajuan Pemprov Jabar.

"Gerindra mendukung program Jabar Juara Lahir Batin dan kita bersinergi ke depan menguatkan kesuksesan Partai Gerindra di Jabar," ujar Emil berdasarkan keterangan resminya, Selasa (22/6/2021).

1. Obrolan lebih banyak tentang program Pemprov Jabar

Ridwan Kamil (ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi)

Soal obrolan politik dengan Prabowo Subianto, Emil bilang, hal itu terjalin dengan tujuan untuk pembangunan Jabar. Saat ini, Gerindra di DPRD Jabar mendapatkan kursi terbanyak dan dipimpin oleh Brigjen TNI Purn Taufik Hidayat.

"Pak Taufik ini walaupun latar belakangnya militer tapi belajarnya sangat cepat. Sehingga selama masa kepemimpinan Pak Taufik ini hubungan lebih mudah, dan kita saling menghormati. Tidak kaku. Sehingga hubungan saya dengan Gerindra sangat baik," katanya.

2. Emil bantah hubungannya dengan Prabowo tidak harmonis

ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

Disinggung soal hubungan Emil dengan Prabowo yang sebelumnya santer diisukan merenggang karena Pilpres 2019 kemarin, Emil mengatakan, bahwa hal itu tidak benar. Ia dengan Prabowo memiliki hubungan baik, hanya saja pola komunikasi dahulu masih terlalu banyak pembatas. 

"Tadi saya izin ke Pak Prabowo kalau boleh komunikasi bisa lebih langsung. Sehingga kalau ada apa-apa ada komunikasi, ada yang harus diluruskan dengan mudah tanpa harus melewati banyak pintu. Beliau menyepakati agar komunikasi bisa lebih cepat, langsung kepada beliau," kata dia. 

3. Menurut Ridwan Kamil, gubernur harus dekat dengan ketua partai

ANTARA FOTO/Novrian Arbi

Emil beralasan jika bertemu dengan sejumlah petinggi partai tak lain bertujuan untuk menjaga solidaritas dan dukungan program-program dari Pemprov Jabar. Gubernur sendiri menurutnya memang harus dekat dengan petinggi partai.

"Karena semakin banyak dukungan, maka semakin sukses. Sehingga dengan Bu Mega, Pak Prabowo, Cak Imin, Pak Zulkifli, Pak Surya Paloh, Presiden PKS, Mas AHY, Pak Airlangga, hampir semua sudah (ditemui) dalam waktu berdekatan semua di awal 2021," ujarnya.

Baca Juga: Pemprov Jabar Siapkan 2.400 Tempat Tidur Baru untuk Pasien COVID-19

Baca Juga: Waspada! Ridwan Kamil Pastikan Varian Delta Sudah Masuk Jawa Barat

Berita Terkini Lainnya